Jakarta (ANTARA News) - Pengalaman cedera yang membuatnya gagal tampil di Piala U-19 Asia tahun 2018 memotivasi bek kiri Samuel Christianson Simanjuntak untuk semakin giat berlatih agar menjadi bagian tim nasional U-22 yang akan bertanding di Piala U-22 AFF 2019.

Menurut dia, tampil di Piala U-22 AFF menjadi pengobat kecewa gagal masuk skuat Piala Asia.

"Saya tak mau lagi kejadian yang lalu itu terulang. Saya harus latihan sekeras mungkin agar bisa bertanding di Piala U-22 AFF 2019," ujar Samuel di Jakarta, Kamis.

Satu hal yang berbeda pasca cederanya, lanjut pemain berusia 19 tahun itu, adalah dirinya semakin berjaga-jaga ketika berlatih. 

Namun, dia memastikan tidak ada trauma apapun terkait itu.

"Itu bukan berarti saya takut. Hanya lebih berhati-hati saja," kata Samuel.

Samuel Simanjuntak mengalami cedera pergelangan kaki daat menghadapi Arab Saudi dalam laga uji coba yang berlangsung 10 Oktober 2018.

Kondisi demikian smembuat nama pesepak  bola yang berkiprah di Sriwijaya FC di Liga 1 Indonesia musim 2018 tersebut harus dicoret dari skuat Piala U-19 Asia. Turnamen ini sendiri dilangsungkan pada 18 Oktober-4 November 2018.

Timnas U-22 tengah menggelar pemusatan latihan sekaligus seleksi perdana untuk menentukan tim yang akan bertanding di Piala U-22 AFF 2019 di Kamboja yang berlangsung pada 17 Februari-2 Maret 2019.

Di turnamen itu, Indonesia bergabung dengan Malaysia, Myanmar, Singapura dan tuan rumah Kamboja di Grup B. 

Pewarta: Michael Siahaan
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2019