Jadi, nanti ada bimbingan teknis atau pelatihan produksi mengenai pengolahan minyak kelapa, pengolahan tepung kelapa...
Jakarta (ANTARA News) - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) menggulirkan program kelapa terpadu di Gorontalo, untuk meningkatkan nilai tambah bahan baku dalam negeri, sekaligus juga menjadi solusi guna mendongkrak harga komoditas di wilayah setempat.

“Salah satu upaya yang kami sedang lakukan adalah mengangkat potensi industri kelapa di Provinsi Gorontalo melalui program kelapa terpadu,” kata Direktur Jenderal Industri Kecil Menengah dan Aneka (IKMA) Kemenperin Gati Wibawaningsih lewat keterangannya di Jakarta, Jumat.

Gati menjelaskan, pelaksanaan program kelapa terpadu merupakan tindak lanjut dari kunjungan Menteri Perindustrian (Menperin) Airlangga Hartarto ke Gorontalo, beberapa waktu lalu. 

“Kami juga kemarin sudah datang untuk melihat apa yang bisa dijalankan untuk mengembangkan dan memaksimalkan potensi industri pengolahan kelapa di sana,” tuturnya.

Gati melakukan pertemuan dengan Wakil Gubernur Gorontalo Idris Rahim untuk membahas mengenai implementasi program kelapa terpadu.

“Hilirisasi produk perkebunan perlu terus dikembangkan, mengingat potensi bahan baku yang berlimpah,” ujar Gati.

Menurut Gati, kebijakan hilirisasi industri dinilai dapat memperkuat daya saing dan struktur industri nasional sekaligus menumbuhkan populasi industri.

Selain itu, mampu menciptakan penyerapan tenaga kerja yang signifikan bagi penduduk setempat. “Hal ini akan berdampak pada meningkatnya kesejahteraan masyarakat dan akhirnya mendorong perekonomian daerah,” imbuhnya.

Gati menyampaikan, program pengembangan yang sudah dilakukan sebelumnya cukup berhasil membuat para pelaku industri kecil dan menengah (IKM) di Gorontalo mampu menjadikan produk kelapa sebagai komoditas ekspor. 

Contohnya, Tilong Kabila Nusantara yang merupakan usaha rumahan dengan melibatkan masyarakat dalam mengolah kelapa segar menjadi produk siap minum.

“Produk kelapa segar siap minum yang dihasilkan itu melalui proses pengolahan dan pengemasan yang tepat, sehingga mampu diekspor ke Australia yang terbilang sebagai salah satu negara yang ketat dalam menerima produk pangan,” paparnya. 

Selanjutnya, Gati menegaskan, pihaknya telah menyiapkan pelaksanaan kegiatan pada tahun 2019 dalam upaya penumbuhan industri pengolahan kelapa di beberapa wilayah penghasil kelapa. Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam bentuk pelatihan serta fasilitasi mesin dan peralatan.

“Jadi, nanti ada bimbingan teknis atau pelatihan produksi mengenai pengolahan minyak kelapa, pengolahan tepung kelapa, pengolahan arang aktif, dan pengolahan sabut kelapa,” sebutnya. 

Di samping itu, penguatan IKM dalam rangka mendukung teknologi tepat guna bagi pengolahan kelapa sehingga produk yang dihasilkan mampu kompetitif di pasar domestik dan ekspor.

Gati menambahkan, fasilitasi mesin dan peralatan bertujuan untuk meningkatkan produktivitas pengolahan kelapa. Selain mesin pengolahan, juga ada fasilitasi untuk alat panen kelapa. 

Bahkan, kebutuhan alat panjat kelapa pun menjadi sangat penting saat ini karena semakin lama tenaga kerja untuk memanjat kelapa semakin berkurang.

“Alat pemanjat kelapa bisa menjadi solusi bagi petani dan pengusaha kelapa untuk memanen buah kelapa. Dengan menggunakan alat ini, memanen buah kelapa lebih cepat, mudah, dan lebih aman dibandingkan dengan cara tradisonal,” ungkapnya.

Baca juga: BPS: Industri manufaktur tumbuh, tapi agak melambat

Baca juga: Industri mikro dan kecil tumbuh 5,66 persen sepanjang 2018

Pewarta: Sella Panduarsa Gareta
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2019