Kami juga sampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Presiden dalam menjaga NKRI untuk tidak punah
Jakarta (ANTARA News) - Presiden Joko Widodo bersilaturahim dengan para kiai dan habib se-Jakarta Depok Tangerang dan Bekasi (Jadetabek) di Istana Negara Jakarta,  Kamis. 

Presiden Jokowi dalam kesempatan itu didampingi oleh Menteri Agama Lukman Hakim Syaifuddin dan Kepala Kantor Staf Kepresidenan Moeldoko. 

Dalam ratusan kiai dan habib yang diwakili KH  Zulfa Mustafa antara lain menyampaikan terima kasih telah diundang untuk bersilaturahim di Istana Negara. 

"Kami juga sampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Presiden dalam menjaga NKRI untuk tidak punah," katanya. 

Ia juga menyampaikan apreaiasi atas upaya pemerintah di bawah Presiden Jokowi yang berupaya membangun Indonesia secara merata dari Sabang sampai Merauke. 

"Kami juga sampaikan  keprihatinan bahwa saat ini kita sama sama melihat merebaknya berita fitnah dan hoaks yang kalau tidak sama sama kita tangkap bisa memicu perpecahan dan saling membenci sesama bangsa," katanya. 

Zulfa juga mendoakan Presiden agar diberikan  kemudahan untuk melanjutkan  perjuangan menjaga NKRI melanjutkan pembangunan Indonesia. 

"Kami akan dukung 100 persen bersama ulama untuk menjaga NKRI dan menangkal fitnah dan hoaks. Insya Allah bersama ulama, perjuangan Presiden akan lebih mudah," katanya. 

Baca juga: Presiden minta warga datangi TPS pada 17 April

Baca juga: Tagar #Saya01 jadi trending topik Twitter

 

Pewarta: Agus Salim
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2019