Phnom Penh (ANTARA News) - Tim nasional Indonesia U-22 akhirnya memastikan diri mendampingi Kamboja ke semifinal Piala AFF U-22 setelah menumbangkan juara Grup B tersebut dengan skor 2-0 dalam laga pamungkas fase penyisihan di Stadion Nasional, Phnom Penh, Kamboja, Jumat malam.

Hasil itu membuat kemenangan yang diraih Malaysia dengan skor 1-0 atas Myanmar tak mampu mengubah nasib Harimau Malaya yang harus rela pulang lebih awal dari Kamboja karena menempati peringkat ketiga klasemen akhir.

Meski kalah, Kamboja tetap berada di puncak klasemen dengan raihan enam poin, diikuti Indonesia (5) di urutan kedua, Malaysia (4) ketiga dan Myanmar (1) paling buncit.

Baca juga: Soal pergantian dua bek, Indra Sjafri: Bagus karena menang, kalah di-"bully"

Sementara Malaysia dan Myanmar menyiapkan koper mereka, berangkat ke bandara dan pulang ke negeri masing-masing, pada Sabtu (23/2) Indonesia dan Kamboja akan melakoni sesi latihan persiapan menuju laga semifinal yang berlangsung Minggu (24/2).

Di laga semifinal, Indonesia akan menghadapi jawara Grup A Vietnam sedangkan Kamboja bertemu Thailand.

Baca juga: Bungkam tuan rumah 2-0, Indonesia melenggang ke semifinal

Berikut hasil pertandingan pamungkas penyisihan Grup B, Jumat malam.

Indonesia 2 - Kamboja 0 (Marinus Wanewar 19', 83')
Malaysia 1 - Myanmar 0 (Muhammad Hadi Fayyadh Abdul Razzak 44')

Klasemen akhir Grup B (urutan, negara, main, menang, imbang, kalah, selisih gol, poin)
1 Kamboja 3 2 0 1 3-2 6
2 Indonesia 3 1 2 0 5-3 5
3 Malaysia 3 1 1 1 3-3 4
4 Myanmar 3 0 1 2 1-4 1

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2019