Bandung (ANTARA News) - Sekitar seratus orang kaum ibu dari paguyuban Rama Shinta mendeklarasikan dukungan kepada Capres-cawapres 01, Joko Widodo-KH Ma'ruf Amin, untuk melanjutkan pembangunan.

Deklarasi dilakukan di Kampung KB di Komplek Jati Permai, Astana Anyar, Kota Bandung, Sabtu pagi. Hadir pada acara deklarasi tersebut, Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat Tubagus Hasanuddin, Ketua Umum Relawan Arus Bawah Jokowi (ABJ) Michael Umbas, serta Habib Sholeh dan Ramon Dony Adam.

Kunjungan Hasto ke Kota Bandung dalam rangkaian kegiatan Safari Politik Kebangsaan VIII ke Kota Bandung dan Kota Cimahi, pada 22-23 Februari 2019.

Naskah deklarasi, dibacakan oleh pembaca acara dan diikuti ibu-ibu anggota paguyuban Rama Shinta yang hadir. Mereka adalah kader PKK, Posyandu, Pos KB, serta masyarakat setempat.

Naskah deklarasi yang dibacakan adalah, "Kami bersama paguyuban Rama Shinta (RS) menggerakkan kader PKK, Posyandu, dan unsur masyarakat Kota  Bandung, siap mendukung dan menyukseskan Jokowi-Ma'ruf Amin, lanjutkan pembangunan. Indonesia Maju Sejahtera" .

Deklarasi dilakukan, setelah sebelumnya ibu-ibu yang hadir melakukan senam pagi bersama. Kemudian, setelah deklarasi masih dilanjutkan dengan kegiatan acara hiburan.

Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto, dalam sambutannya mengatakan, capres-cawapres Jokowi-KH Ma'ruf Amin sangat menyadari bahwa kesejahteraan itu dimulai dari keluarga. Disadari sepenuhnya bahwa pemikiran, hati, dan ucapan yang baik, muncul dari jiwa dan badan yang sehat.

Dan itu diwujudkan, dengan dimulai dari Kartu Indonesia Sehat (KIS) dimana ada 92 juta warga negara yang menerimanya. Kebijakan itu dihadirkan Jokowi untuk memastikan kesehatan warganya. 

Presiden Jokowi, kata dia, juga memberikan  Kartu Indonesia Pintar (KIP) diberikan ke 13,2 juta warga penerima. "Keluarga sehat dan pintar, menjadi fundamen kesejahteraan yang dimulai dari keluarga," kata Hasto.

Hasto juga mengatakan, pihaknya mengucapkan terima kasih atas deklarasi dukungan tersebut. Deklarasi itu adalah bukti Jokowi selalu mendukung kesejahteraan yang dimulai dari keluarga.

Karena itu, pergerakan perempuan Indonesia akan mewarnai pergerakan kemenangan Jokowi-Ma'ruf Amin. Dengan menomorsatukan keluarga, Hasto mengajak para relawan untuk bergerak serentak "door to door" demi kemenangan Jokowi-Ma'ruf Amin.

Pewarta: Riza Harahap
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2019