Jakarta (ANTARA) - Pebalap Red Bull Racing Pierre Gasly menjalani hari produktif dengan mobil RB15 bermesin Honda yang dia kendarai pada hari pertama pekan kedua tes pramusim F1 2019 di Sirkuit Catalunya, Barcelona, Selasa.

Pebalap asal Prancis itu melahap total 136 lap, paling banyak di antara pebalap lain, dengan waktu terbaik kedua 1 menit 17,715 detik di peringkat dua, dikutip dari Reuters pada Rabu dini hari.

Terpaut margin tipis 0,006 detik dari pebalap McLaren Lando Norris di peringkat pertama, Gasly cukup puas dengan catatan waktu yang dia ciptakan dengan menggunakan ban kompon lebih keras dari yang dipakai Norris.

Kepala tim Red Bull Racing Christian Horner mengakui puas dengan hasil positif tes hari itu.

"Kami berhasil menjalani kurang lebih semua program kami," kata Horner. "Jarang-jarang kalian bisa menyelesaikan hal yang direncanakan pagi hari pada siang harinya."

"Honda jelas melakukan pekerjaan yang super. Kami sangat terkesan di semua bagian produk ini sejauh ini," kata Horner.

"Masih ada progres yang ingin kami lakukan untuk mengejar para pebalap teratas, tapi ini jelas awal dari start yang bagus," kata Horner soal kemitraannya dengan Honda.

Red Bull berpisah dengan Renault sebagai pemasok power unit pada akhir musim lalu setelah didera isu reliabilitas mesin.

Pada hari pertama di pekan kedua di Catalunya, pebalap McLaren Lando Norris menjadi pebalap tercepat hari itu.

Mobil pebalap McLaren itu sempat dua kali mogok di trek, yang pertama kali disebabkan oleh masalah hidrolik.

Fernando Alonso, juara dunia dua kali asal Spanyol yang meninggalkan McLaren dan pensiun akhir tahun lalu, ikut menyaksikan tes pramusim hari itu.

Pebalap Kanada Lance Stroll finis di P3 menggunakan kompon ban paling lunak C5 untuk menungguli pebalap Ferrari Sebastian Vettel di peringkat empat dengan kompon ban lebih keras C3.

Juara dunia lima kali Lewis Hamilton dengan Mercedes W10 menjadi pebalap terlambat kedua di belakang Valtteri Bottas.

Mercedes masih terlihat pelan karena mereka sedang fokus menguji mobil jarak jauh. Selain itu mereka juga menguji banyak bagian aerodinamika mobil dengan membawa sayap depan baru, moncong dan dasar mobil yang berbeda dari yang mereka uji pekan lalu.

Kemudian ada Williams, yang sempat melewatkan dua hari di pekan pertama, namun menikmati hari produktif di pekan kedua dengan melahap 119 lap dengan mobil FW42 mereka. George Russel mengakhiri tes di P9 dengan waktu terbaiknya 1 menit 19,662 detik.

Walaupun hari ini menjadi yang paling lambat, pebalap Renault Niko Hulkenberg masih memiliki waktu tercepat di tes pramusim, 1 menit 17,393 detik, yang dia ciptakan di hari terakhir pekan pertama tes.


Hasil lengkap tes pramusim hari pertama pekan kedua di Sirkuit Catalunya, Barcelona, Selasa (26/2):
1. Lando Norris GBR McLaren F1 Team MCL34 1m17.709s 80 lap
2. Pierre Gasly FRA Aston Martin Red Bull Racing Honda RB15 1m17.715s 136 lap
3. Lance Stroll CAN SportPesa Racing Pont F1 Team RP19 1m17.824s 82 lap
4. Sebastian Vettel GER Scuderia Ferrari Mission Winnow SF90 1m17.925s 81 lap**
5. Antonio Giovinazzi ITA Alfa Romeo Racing C38 1m18.589s 99 lap
6. Alexander Albon THA Red Bull Toro Rosso Honda STR14 1m18.649s 103 lap
7. Charles Leclerc MON Scuderia Ferrari Mission Winnow SF90 1m18.651s 29 lap*
8. Kevin Magnussen DEN Rich Energy Haas F1 Team VF-19 1m18.769s 131 lap
9. George Russell GBR ROKiT Williams Racing FW42 1m19.662s 119 lap
10. Daniel Ricciardo AUS Renault F1 Team R.S.19 1m20.107s 77 lap**
11. Valtteri Bottas FIN Mercedes AMG Petronas Motorsport W10 1m20.167s 7 lap**
12. Lewis Hamilton GBR Mercedes AMG Petronas Motorsport W10 1m20.332s 83 lap*
13. Nico Hulkenberg GER Renault F1 Team R.S.19 1m20.348s 80 lap*

* hanya di sesi pagi
** hanya di sesi siang

Rekor Sirkuit Catalunya:
Lap tercepat: Lewis Hamilton Mercedes 1m16.173 (kualifikasi GP Spanyol)
Lap tercepat balapan: Daniel Ricciardo Red Bull 1m18.441 (2018)

Waktu tercepat tes pramusim:
Nico Hulkenberg Renault 1m 17.393s

Baca juga: McLaren dan Red Bull bersaing ketat pada pekan kedua tes Catalunya
 

Pewarta: Aditya Eko Sigit Wicaksono
Editor: Irwan Suhirwandi
Copyright © ANTARA 2019