Kami berupaya maksimal agar warga yang tersebar pada 29 kecamatan dapat memiliki KTP-el
Tangerang (ANTARA) - Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Tangerang, Banten, menargetkan percetakan sebanyak 46.318 lembar KTP-el rampung menjelang pemilihan presiden (pilpres) dan pemilihan legislatif (pileg) 2019.

"Kami berupaya maksimal agar warga yang tersebar pada 29 kecamatan dapat memiliki KTP-el," kata Kepala Bidang Pelayanan Penduduk Disdukcapil Kabupaten Tangerang, Ahmad Syah di Tangerang, Sabtu.

Ahmad mengatakan petugas secepatnya menyelesaikan tugas percetakan hingga akhir Maret 2019 dapat digunakan untuk mencoblos.

Untuk itu, katanya, kepada petugas lapangan agar segera menuntaskan perekaman data di kecamatan maupun di kantor Disdukcapil di Tigaraksa.

Bahkan petugas saat ini melakukan sistem jemput bola kepada tiap kecamatan dan membuat sistem loket serta kendaraan yang telah dirancang khusus.

Dia mengharapkan warga yang hendak mencoblos tidak lagi mengunakan lembaran surat keterangan (suket) dari Disdukcapil sebagai identitas mencoblos di TPS.

Hal tersebut bertujuan memudahkan warga sehingga saat menentukan pilihan dalam pilres maupun pileg mengunakan KTP-el.

Perekaman data tersebut terutama bagi warga berusia 17 tahun yang selama ini mengunakan kartu pelajar atau kartu mahasiswa sebagai identitas diri.

Dia menambahkan proses percetakan disebar pada sembilan kecamatan yakni Teluknaga, Tigaraksa, Rajeg, Mauk, Balaraja, Pakuhaji, Kelapa Dua, Curug dan Kecamatan Kresek.

Namun percetakan KTP-el tersebut hanya dapat dilakukan kepada warga yang sudah merekam data kependudukan dan memiliki suket yang dikeluarkan Disdukcapil setempat.

Sementara itu, Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang, Moch. Maesyal Rasyid mengatakan petugas mengenjot percepatan percetakan demi pelayanan kepada warga yang membutuhkan.

Dia mengatakan semua bentuk pelayanan termasuk percetakan KTP-el tidak dipungut biaya alias gratis, petugas dilarang meminta uang karena ada sanksi bagi yang melanggar. 

Baca juga: Saber Pungli Tangerang kembangkan kasus calo KTP-e

Baca juga: Tangerang percepat pelayanan perekaman data e-KTP

Pewarta: Adityawarman(TGR)
Editor: Andi Jauhary
Copyright © ANTARA 2019