Jakarta (ANTARA) - Yamaha Motor Co., Ltd. memutuskan untuk berinvestasi di TOYO Automation Co., Ltd. yang bermarkas di Kota Tainan, Taiwan, sebagai bagian dari strategi bisnis robot industri global.

Investasi itu ditujukan demi mendapat pasokan suku cadang yang stabil dengan harga rendah dan berkualitas tinggi untuk membantu perusahaan memperkuat daya saing dalam bisnis aktuator poros tunggal.

Dilansir dari laman resmi Yamaha, yang dikutip Jumat, TOYO adalah produsen peralatan industri yang bisnis utamanya memproduksi dan menjual aktuator sumbu tunggal, dan lainnya.

Dalam beberapa tahun terakhir, TOYO tumbuh seiring meningkatnya permintaan smartphone di seluruh dunia dan kebutuhan berkelanjutan untuk otomatisasi umum serta penghematan tenaga kerja di pabrik.

Dengan investasi ini, Yamaha akan memulai pengadaan suku cadang dari TOYO dan menjual aktuator sumbu tunggal tanpa motor sebagai bagian dari jajaran produknya.

Investasi ini adalah bagian dari visi jangka panjang Yamaha Motors untuk 2030, "ART for Human Posabilities, Advancing Robotics" dan untuk strategi pertumbuhan bisnis perusahaan dengan optimalisasi seluruh pabrik.

Dengan mempercepat otomatisasi dalam bisnis robotika dan pengembangan teknologi, Yamaha berharap bisa berkontribusi pada percepatan otomatisasi di dalam pabrik dan penghematan tenaga kerja di bidang baru.

Yamaha juga berharap untuk lebih jauh memberikan solusi yang kuat guna menciptakan lini produksi dengan nilai tambah yang lebih tinggi.

Baca juga: Yamaha hadirkan lima warna baru Mio S dan aksesoris MT-15
Baca juga: Yamaha R25 kental rasa sport, tapi nyamankah untuk harian?
Pewarta:
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2019