Kupang (ANTARA) - Gempa bumi berkekuatan 6.1 Skala Richter (SR), dilaporkan menguncang timur laut Kabupaten Alor, Nusa Tenggara Timur (NTT), namun tidak berpotensi tsunami.

Gempa tersebut terjadi pada pukul 04.54.59 WIB, pada 148 km Timur Laut Alor, kata Kepala BMKG Stasiun Alor, Sumawan kepada Antara Minggu melalui pesan WhatsApp.

Episenter gempa terletak pada koordinat 7.07 LS dan 125.09 BT, pada kedalaman 573 km, berlokasi di Laut Banda.

Menurut Sumawan, gempa tersebut terjadi pada 148 km Timur Laut Alor, 232 km Timur Laut Belu, 236 km Timur Laut Lembata, 382 km Timur Laut Kupang dan 2.032 km Tenggara Jakarta.

Dia menambahkan, BMKG juga mencatat, pada pukul 06.19.30 WITA, terjadi gempa dengan kekuatan 4.8 SR di Alor.

Gempa tersebut dengan episentrum terletak pada 6.94 LS, 124.99 BT, pada 157 Km Timur Laut Alor di kedalaman 548 km.*


Baca juga: Wilayah tenggara Kabupaten Alor-NTT diguncang gempa 4,2 SR

Baca juga: Gempa bumi 4,2 SR guncang Alor


 

Pewarta: Bernadus Tokan
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2019