Ayo kita majukan dan besarkan Bank Sulteng di antara bank-bank lain di Sulawesi Tengah
Palu (ANTARA) - Bank Sulteng yang berkolaborasi dengan Bank Mega menerbitkan kartu kredit co-branding yang diharapkan merupakan kerja sama bisnis yang saling menguntungkan untuk segmen konsumen.

Peluncuran kartu kredit tersebut dilaksanakan Direktur Utama Bank Bank Sulteng Rahmat A Haris dan Direktur Operasional & IT Bank Mega C. Guntur Triyudianto yang dihadiri Sekdaprov Sulteng Moh Hidayat Lamakarate pada puncak peringatan HUT ke-50 Bak Sulteng di Palu, Sulawesi Tengah (Sulteng), Minggu.

Bagi Bank Sulteng ini adalah kartu kredit pertama yang diterbitkan untuk lebih memudahkan para nasabahnya dalam bertransaksi non-tunai.

Direktur Operasional & IT Bank Mega Guntur Triyudianto mengatakan keputusan Bank Mega menggandeng Bank Sulteng sebagai mitra co-branding akan menambah pasar baru agar kartu kredit Bank Mega tumbuh lebih cepat di provinsi tersebut.

Pada kerja sama ini, Bank Mega memberikan dukungan back end system di mana kartu kredit Bank Sulteng menggunakan sistem kartu kredit Bank Mega.

Dengan demikian, ujarnya, pengalaman Bank Mega sebagai salah satu penerbit terbesar kartu kredit dapat menjadi nilai tambah dalam kerjasama co-brandingini dan akan mampu menghadirkan kartu kredit yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat, khususnya di Sulawesi Tengah.

Selain itu, kata Guntur, dengan adanya kerja sama ini, Bank Sulteng dapat memberikan variasi produk kepada nasabahnya dan memanfaatkan segala keuntungan yang terdapat di dalam kartu kredit Bank Mega.

"Pengguna kartu kredit ini memperoleh keuntungan sepanjang masa yang tidak ditemui di tempat lain berupa potongan harga hingga 50 persen jika bertransaksi di perusahaan retail di bawah CT Corp seperti Transmart, Trans Studio Makassar, Metro Department Store, Baskin Robbins, The Coffee Bean & Tea Leaf, Wendys dan lainnya," kata Credit Card & Personal Loan Group Head Bank Mega Erin Young.

Kartu ini juga menawarkan bebas iuran tahun pertama dan menyediakan poin penghargaan yang dapat ditukarkan dengan memberikan keuntungan bagi para pemegang kartu kredit Bank Sulteng di merchant CT Corp dan merchant lainnya yang berpartisipasi.

Bank Mega di Kota Palu berada di bawah koordinasi Kantor Regional Bank Mega Makassar dan memiliki empat jaringan kantor yaitu KC Bank Mega Palu Jl Sudirman, KCP Bank Mega Palu Manonda, KCP Bank Mega Parigi dan KCP Bank Mega Luwuk

Sementara Sekdaprov Sulteng selaku pemegang saham terbesar Bank Sulteng Moh Hidayat mengapresiasi upaya inovasi Bank Sulteng dalam menerbitkan kartu kredit bersama Bank Mega.

Memakai kartu kredit, kata Hidayat, selain membuat nasabah nyaman bertransaksi, juga jadi bukti kecintaan pada produk layanan Bank Sulteng.

"Ayo kita majukan dan besarkan Bank Sulteng di antara bank-bank lain di Sulawesi Tengah," ujarnya.

Setelah prosesi peluncuran, direksi menyerahkan kartu kredit Bank Sulteng kepada Sekdaprov yang sudah tertera namanya di kartu tersebut.

Rangkaian HUT ke-50 Bank Sulteng itu dimeriahkan jalan santai berhadiah, peluncuran buku memorial dan undian Semarak Simpeda bernilai Rp1,7 Miliar.

Pewarta: Rolex Malaha
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2019