Jakarta (ANTARA) - Menyusul Honda dan Ferrari, kini Renault akan membawa power unit baru yang akan mereka kenalkan pada balapan GP Spanyol akhir pekan ini.

Tim bermarkas di Prancis itu mengumumkan pada Kamis, seperti dikonfirmasi laman resmi Formula 1, bahwa mereka akan membawa spesifikasi baru mesin pengapian dalam (internal combustion) ke Barcelona.

Mesin baru itu diharapkan menambah tenaga sekaligus reliabilitas yang menghantui Renault dalam musim 2019 sejauh ini.

Sebelumnya Honda telah memperkenalkan mesin spesifikasi baru di Azerbaijan dengan fokus kepada reliabilitas sementara Ferrari mengungkapkan pada Selasa jika mesin baru mereka yang fokus kepada tenaga, akan melakoni debut pada GP Spanyol, dua balapan lebih awal dari yang dijadwalkan.

Kedua pebalap Renault Daniel Ricciardo dan Nico Hulkenberg akan menguji mesin baru Renault akhir pekan ini. Selain itu, pengujian itu juga bertujuan untuk membuat mesin spesifikasi baru itu tersedia bagi tim McLaren.

Renault menyatakan jika membuat empat mesin akan sangat ketat, namun itu lah tujuan mereka.

Kabar dari Renault itu muncul setelah tim menyatakan ingin lebih kompetitif di Barcelona dan berharap balapan di akhir pekan nanti menjadi semacam tombol reset setelah hasil buruk di awal musim yang menyebabkan mereka berada di posisi tujuh klasemen konstruktor.

Mesin baru itu juga akan dibarengi dengan paket upgrade untuk sasis mobil R.S.19 mereka.

baca juga:Jelang GP Spanyol, ini kata Vettel soal upgrade Ferrari
baca juga:Mulai GP Spanyol, Hamilton tak beri ruang Bottas
 

Pewarta: Aditya Eko Sigit Wicaksono
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2019