Jakarta (ANTARA) - Dua penyanyi muda berbakat, Isyana Sarasvati dan Gamaliel, berkolaborasi dengan Disney Indonesia dalam proyek duet terbaru untuk menyanyikan lagu tema film live action Aladdin, “A Whole New World”.

Lagu ikonik dari film klasik Disney itu menjadi salah satu tembang yang sukses menyimpan kenangan tahun 90-an bagi pendengarnya. Isyana dan Gamaliel tidak terkecuali, mereka merasakan nostalgia secara personal ketika membawakan “A Whole New World” yang diakui sebagai bagian dari perjalanan masa kecil mereka.

“Yang paling berkesan dari aku sih itu ya, karena aku membawakan lagu ini di sebuah konser 19 tahun yang lalu,” kata Isyana dalam peluncuran lagu “A Whole New World” di Jakarta, Jumat.

Dia mengungkapkan rasa bahagia karena setelah pengalaman masa kecil itu, 19 tahun kemudian bisa menjadi bagian dari Disney dengan menyanyikan lagu ini secara resmi.

Isyana bahkan menyebutnya sebagai kesempatan emas.

“Jadi pas aku ditawari, langsung bilang ya! Enggak ada mikir A, B, C,” kata perempuan kelahiran 1993 itu diikuti tawa.

Baca juga: Alasan Disney gaet Isyana-Gamaliel nyanyikan "A Whole New World"
 
Gamaliel dan Isyana menyanyikan versi baru dari lagu "A Whole New World" untuk film Aladdin. (HO/Disney Indonesia)


Gamaliel juga merasakan hal yang tidak jauh berbeda. Penyanyi yang memulai karier dengan menyanyikan ulang lagu (cover) di YouTube itu mengaku punya pengalaman spesial dengan lagu yang diciptakan oleh Alan Menken tahun 1992 ini.

“Dulu di antara lagu-lagu YouTube yang aku cover, aku meng-cover satu lagu Disney yaitu 'A Whole New World',” ucap Gamaliel.

Bukan hanya itu, ternyata Gamaliel mengungkapkan perfect timing antara meng-cover dengan menyanyikannya secara resmi saat ini.

“Dan kalau dicek tanggalnya itu 22 Mei 2009, jadi waktu filmnya rilis cover itu akan berumur 10 tahun,” ujar Gamaliel dengan bangga.

Lagu “A Whole New World” versi Isyana-Gamaliel mulai bisa didengarkan melalui beberapa media streaming musik pada hari ini.

Sementara itu video klipnya juga akan menyusul dirilis eksklusif di YouTube pada 24 Mei 2019, dua hari setelah film Aladdin resmi diputar di bioskop Indonesia.
 



Baca juga: Isyana - Gamaliel berkolaborasi untuk lagu tema "Aladdin"

Baca juga: "Aladdin on Broadway" kumpulkan lima "Jin" dalam satu panggung

Pewarta: Peserta Susdape XIX: Suwanti
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2019