Jakarta (ANTARA News) - British American Tobacco (BAT) menaikkan porsi kepemilikan sahamnya di PT British American Tobacco Indonesia Tbk (BATI) dari 71,1 persen menjadi 77,7 persen dengan membeli seluruh saham BATI yang dimiliki First Eagle Overseas Fund sebanyak 5,035 juta saham. "Nilai pembelian tersebut mencapai Rp28,196 miliar atau Rp5.600 per saham atau setara dengan Rp5.600 per saham," kata Wakil Presiden, Arnhold and S.Bleichroeder Advisers, Harley Nelson yang mewakili First Eagle, dalam penjelasannya kepada Bursa Efek Indonesia (BEI), Kamis. Menurutnya, harga tersebut lebih tinggi dibanding dibanding harga pasar saham BATI saat ini Rp 4.600 per saham. "Transaksi jual-beli tersebut dilakukan melalui transaksi tutup sendiri (crossing) di pasar negosiasi BEI tanggal 28 Desember 2007," katanya. Harley mengatakan First Eagle menjual sahamnya di BATI untuk mencairkan investasinya. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2008