Realme menaruh tulisan merk di pojok kiri bawah bodi belakang, cara jitu untuk memperkenalkan merk jika orang lain melihat ponsel ini. Tapi, sayangnya, tulisan Realme akan tertutup ketika memegang ponsel dengan tangan kanan.

Realme memiliki pemindai sidik jari berbentuk bulat di bagian tengah bodi belakang, letaknya yang tidak simetris dengan kamera belakang mempermudah ketika sedang membuka kunci.

Sementara kamera ganda di belakang tersusun secara vertikal di sisi kiri atas.

Realme 3 Pro hadir dengan layar 6,3 inci, layar sangat luas berkat rasio 19,5:9, notch dewdrop dan bezel tipis 1,55 milimeter.

Layar berpanel IPS LCD ini memiliki pixel ukuran 1080 x 2340 dengan kerapatan ~409. Layar Realme 3 Pro sudah dilindungi dengan Corning Gorilla Glass 5.

Realme tidak memiliki tombol home fisik, sepenuhnya berupa tombol kapasitif di bagian bawah layar. Tombol fisik di Realme 3 Pro berupa tombol daya di sisi kanan, dan tombol volume di sisi kira.
 
Realme 3 Pro. (ANTARA News/Natisha Andarningtyas)


Konfigurasi tombol fisik Realme 3 Pro memudahkan ketika membuat tangkapan layar, dapat dioperasikan dengan satu tangan untuk menekan tombol daya dan tombol volume kecil secara bersamaan.

Realme menaruh jack audio 3,5 milimeter di kiri bawah ponsel, sementara di bagian kanan bawah adalah pengeras suara. Untuk pengisi daya, Realme 3 Pro menggunakan sambungan USB biasa.

Baca juga: Realme percaya diri saingi Samsung dan Redmi
 

Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2019