Mekkah (ANTARA) - Para petugas haji yang akan menunaikan tugasnya di Mekkah, salat berjamaah di dalam pesawat yang sedang terbang pada ketinggian puluhan ribu kaki menuju Bandara Abdul Aziz Jeddah.

Laporan Pewarta ANTARA, Rabu, ada 370 petugas haji yang akan ditempatkan di daerah kerja (Daker) Mekkah, salat secara berjamaah di atas ketinggian dalam pesawat Garuda Indonesia menuju Bandara King Abdul Aziz Jeddah, Arab Saudi.

Para petugas haji tiba di Jeddah pada sekitar Selasa malam (9/7) pukul 17.00 waktu setempat atau pukul 21.00 WIB.

Karena saking panjangnya perjalanan yang ditempuh, mereka melaksanakan salat di atas pesawat yang terlebih dahulu didului oleh kumandang adzan waktu dzuhur melalui speaker pesawat dengan nomor penerbangan GA 980.

Para petugas pun bergegas membersihkan diri atau bersuci dengan cara bertayamum mengingat para petugas tengah melakukan perjalanan jauh dengan masa tempuh hampir 9 jam.

Salat dzuhur dan ashar-pun dilaksanakan secara jamal qasar takdim. Salat jama qasar takdim adalah memendekkan sholat 4 rakaat menjadi dua rakaat yang dikumpulkan dalam satu waktu waktu salat pertama.
Baca juga: Petugas haji daerah kerja Mekkah memulai tugas di Tanah Suci
Salat dilaksanakan secara berjamaah dipimpin oleh pembimbing ibadah melalui pengeras suara.

Pesawat berbadan besar dengan logo Garuda lama yang klasik itu mengangkut 370 petugas haji yang akan ditempatkan di daerah kerja Mekkah.

Mereka merupakan petugas Mekkah gelombang pertama yang diberangkatkan, sementara petugas haji daerah kerja Mekkah gelombang kedua akan diberangkatkan pada Rabu, 10 juli 2019.
Baca juga: Cuaca 50 derajat jadi tantangan petugas layanan transportasi haji
Baca juga: 370 petugas haji daerah kerja Mekkah diberangkatkan dari Jakarta

Pewarta: Hanni Sofia
Editor: Muhammad Yusuf
Copyright © ANTARA 2019