Jakarta (ANTARA) - Pasangan ganda putra bulu tangkis Indonesia Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo sukses melangkah ke babak kedua turnamen Blibli Indonesia Open 2019 usai mengalahkan pasangan Jepang Takuto Inoue/Yuki Kaneko.

Pada babak pertama yang berjalan selama 56 menit di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pasangan yang lebih akrab disapa The Minions itu mengalahkan Takuto/Yuki dalam tiga gim dengan skor 20-22, 21-16, 21-14.

Pada gim pertama, Takuto/Yuki terus memimpin poin. The Minions pun dibuat kewalahan untuk mengejar ketinggalan poin-poin dari lawannya itu. Skor keduanya sempat seimbang beberapa kali, diantaranya pada menit ke-11 skor menjadi 14-14, kemudian menit ke-18 skornya 21-21.

Akan tetapi, hingga akhir gim, The Minions tidak kunjung berhasil mengejar poin Takuto/Yuki. Marcus/Kevin pun dikalahkan oleh Takuto/Yuki dengan skor 20-22.

Pada gim kedua, kondisi berbalik dengan The Minions terus memimpin skor selama pertandingan. Di awal permainan, Marcus/Kevin sudah mencetak skor 5-3. Lalu, pada menit ke-33, Marcus/Kevin masih terus memimpin dengan skor 17-12. Akhirnya, gim kedua berhasil dimenangkan oleh The Minions dengan skor 21-16.

Pada gim penentu, kejar-mengejar skor antara The Minions dengan Takuto/Yuki terus terjadi. Marcus/Kevin pun terus memimpin perolehan skor hingga akhir permainan. The Minions pun unggul atas Takuto/Yuki dengan skor akhir 21-14.

Di babak kedua turnamen bulu tangkis level Super 1000 tersebut, The Minions akan berhadapan dengan pasangan asal India Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty yang sebelumnya mengalahkan pasangan Malaysia Goh Sze Fei/Nur Izzuddin dengan skor 21-19, 18-21, 21-19.

Marcus/Kevin dan Takuto/Yuki sudah pernah bertemu tujuh kali, yakni sejak Yonex Open Chinese Taipei 2015. Dalam tujuh pertemuan itu, Marcus/Kevin tercatat belum pernah dikalahkan oleh pasangan asal negeri Sakura tersebut.

Terakhir, keduanya bertemu dalam turnamen Celcom Axiata Malaysia Open 2019. Saat itu, The Minions menang atas Takuto/Yuki dalam dua gim dengan skor 21-8, 21-19.

Baca juga: Ginting waspadai Wangcharoen di babak kedua

Baca juga: Nadya/Tiara siap capek hadapi unggulan pertama Jepang di babak kedua


Pewarta: Rr. Cornea Khairany
Editor: Endang Sukarelawati
Copyright © ANTARA 2019