Jakarta (ANTARA) - Gianfranco Zola memprediksi bahwa Romelu Lukaku "ideal bahkan cocok bergabung" bersama dengan Inter Milan yang dibesut oleh Antonio Conte.

Zola juga menyebut, Nicolo Barella bahkan mampu menjadi pemain sekelas Dejan Stankovic, sebagaimana dikutip dari laman football italia.

Zola yang dikenal sebagai mantan pemain Cagliari, Parma dan salah seorang pemain legendaris Chelsea, pernah mengemban tugas sebagai asisten manajer Maurizio Sarri saat masih melatih di kubu Stamford Bridge.

"Lukaku bakal berperan besar jika memperkuat Inter Milan. Ia pemain yang ideal dengan gaya sepak bola yang dikembangkan Conte. Ia memiliki kondisi fisik yang tangguh karena berpengalaman berlaga di Liga Inggris," kata Zola kepada FCInterNews.it.

"Saya demikian percaya bahwa Inter bakal tampil lebih kuat lantaran dipoles oleh Conte. Ia (Lukaku) hanya perlu terus meningkatkan performa agar dapat berkontribusi positif bagi tim."

"Saya tahu bagaimana Antonio (Conte) mampu mengembangkan intensitas latihan yang sistematis. Ia pelatih yang piawai dalam skema permainan menyerang. Saya yakin Inter mampu bersaing ketat dengan Juventus pada musim ini."

Nerazzurri - julukan bagi Inter Milan - mengeluarkan biaya sebanyak 40 juta euro untuk memboyong gelandang Cagliari itu. Barella juga tergabung dalam timnas Italia.

Zola pernah melatih Cagliari. "Saya senang ia akhirnya bergabung bersama Inter. Ia akan berkembang di bawah arahan pelatih Conte. Ia menjadi pemain termahal yang dibeli Inter, dan tentunya ada aspek istimewa," kata Zola.

"Barella akan mengikuti jejak Stankovic, sebagai gelandang yang memiliki kemampuan komplet. Ia tahu bagaimana harus mencari untuk menemukan posisi, mencetak gol, kemudian melapis pertahanan."

Baca juga: Conte campakkan Icardi dan Radja Nainggolan
Baca juga: Conte ditunjuk sebagai pelatih kepala Inter Milan

Pewarta: AA Ariwibowo
Editor: Teguh Handoko
Copyright © ANTARA 2019