Jambi (ANTARA) - Sekretaris Daerah Provinsi Jambi, M Dianto mengingatkan kepada seluruh Jamaah Calon Haji (JCH) yang akan berangkat menunaikan ibadah haji tahun ini untuk senantiasa menjaga kesehatan, karena kesehatan merupakan modal penting dalam menjalankan ibadah di Tanah Suci nanti.

"Saya mengingatkan kepada jamaah untuk menjaga kesehatan selama menunaikan ibadah haji, terlebih lagi kondisi cuaca di Mekkah dan Madinah yang tidak menentu, terkadang panas tetapi bisa tiba-tiba hujan dan kondisi seperti itulah yang sering menimbulkan persoalan kesehatan," kata Sekda saat melepas keberangkatan JCH Kloter 21 Embarkasi Haji Antara Provinsi Jambi Tahun 1440 H / 2019 M, di Aula Arafah Gedung Asrama Haji Provinsi Jambi, Kamis.

Menurut Sekda,  ibadah haji merupakan momentum yang sangat dinantikan oleh setiap muslim, karena kesempatan untuk melaksanakan ibadah haji adalah suatu rahmat dari Allah SWT. Sebab banyak orang yang memiliki kemampuan materil dan fisik, tetapi tidak mendapatkan kesempatan dalam menunaikan ibadah haji.

"Untuk itu saya mengucapkan selamat kepada seluruh jamaah calon haji yang mendapat panggilan langsung dari Allah SWT dan berkesempatan dalam menunaikan rukun Islam yang kelima ini," kata M Dianto.

Dia juga berpesan kepada jamaah calon haji untuk menjaga nama baik Indonesia, khususnya nama baik Provinsi Jambi dan yang perlu menjadi perhatian adalah masalah kedisiplinan dan ketaatan atas segala ketentuan yang ada serta mengikuti petunjuk dari ketua rombongan dan para petugas guna kelancaran dan kesempurnaan ibadah haji yang dijalankan.

"Saya berpesan kepada bapak ibu, untuk mengikuti semua ketentuan yang telah ditetapkan agar dapat menunaikan ibadah haji dengan lancar," katanya menambahkan.

Sementara itu Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jambi, H Muhammad mengatakan jumlah seluruh jamaah calon haji Provinsi Jambi tahun 1440 H/2019 M yang akan diberangkatkan sebanyak 3.252 orang termasuk petugas. Dan pada kloter 21 atau pertama jamaah calon haji yang dilepas sebanyak 450 orang dengan rincian 444 orang jamaah calon haji dan enam orang petugas kloter.

"Alhamdulillah untuk kloter 21 yang berjumlah 450 orang ini semuanya lengkap dan semuanya berasal dari Kota Jambi. Pagi tadi kita menerima jamaah calon haji sebanyak 450 orang dan kita juga akan memberangkatkan semuanya dengan menggunakan 12 bus dari asrama haji menuju bandara yang selanjutnya menggunakan 3 unit pesawat garuda," kata Muhammad.

Baca juga: Embarkasi Batam mulai berangkatkan JCH Jambi
Baca juga: Seorang calhaj Jambi tertunda berangkat karena dimensia ringan
Baca juga: Tergabung kloter 21-28, calhaj Jambi berangkat dari Embarkasi Batam

Pewarta: Nanang Mairiadi dan Dodi Saputra
Editor: Budhi Santoso
Copyright © ANTARA 2019