Biak (ANTARA) - Skuat "Napi Bongkar" PSBS Kabupaten Biak Numfor, Papua, berhasil mengalahkan Persiba Balikpapan dengan skor 2-1 dalam pertandingan lanjutan kompetisi sepak bola Liga 2 di Stadion Cenderawasih, Biak, Senin sore.

Gol kemenangan PSBS Biak dicetak Hermansyah Mukhlis pada menit 42 dan gol bunuh diri pemain Persiba Mohammad Irvan Febrianto. Sementara satu gol balasan Persiba dicetak Yusuf Effendi di menit 9.

Bermain di hadapan seribuan penonton tim, PSBS Biak yang dimotori peman depan Rocky Wakum dkk memperlihatkan permainan cepat dan keras selama 2x45 menit.

Karenanya, wasit yang memimpin pertandingan Steven Yubel Poli (Sulut) dan dibantu Asisten Wasit 1 Sudirman (Jatim) serta Asisten 2 Slamet Sudarsono (Jatim) mengeluakan empat kartu kuning untuk pemain PSBS, yakni Patrison Lucky Rumere (41), Jefri Kewoe (46), Dennis Buiney (83) serta Ahcmad Bachtiar (88).

Sedangkan tim tamu Persiba Balikpapan juga mendapat dua kartu kuning, yakni Mohammad Irvan Febrianto (35) serta Andre Dio Milandar (88).

Hingga wasit meniup pertandingan berakhir selama 90 menit skor tetap bertahan 2-1 untuk kemenangan tim tuan rumah PSBS Biak.

Kemenangan meraih poin penuh tiga di kandang ini, mendongkrak PSBS Biak di peringkat sementara klasemen liga 2 wilayah Timur dengan nilai 10 dari tujuh pertandingan tiga kali menang, tiga kali kalah dan satu kali seri.

Dengan kekalahan 2-1 atas PSBS Biak, maka Persiba Balikpapan turun ke posisi tujuh dengan nilai tujuh hasil dari dua kali menang, satu seri serta empat kali kalah.

Baca juga: PSBS Biak tahan imbang BFC Sulut United 2-2

Baca juga: Persiba tak ingin pulang dengan tangan kosong

Baca juga: Pelatih: pemain PSBS belum siap berkompetisi di Liga 2

 

Pewarta: Muhsidin
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2019