Fresnillo, sebuah perusahaan pertambangan logam mulia yang berbasis di Meksiko, adalah satu-satunya peraih keuntungan di antara saham-saham unggulan
London (ANTARA) - Saham-saham Inggris berakhir turun tajam pada perdagangan Senin (5/8/2019), dengan indeks acuan FTSE-100 di Bursa Efek London merosot 2,47 persen atau atau 183,21 poin, menjadi 7.223,85 poin.

Fresnillo, sebuah perusahaan pertambangan logam mulia yang berbasis di Meksiko, adalah satu-satunya peraih keuntungan di antara saham-saham unggulan atau blue chips, dengan harga sahamnya melonjak 4,75 persen.

Sementara itu, Hargreaves Lansdown, sebuah perusahaan jasa keuangan, mencatat kerugian paling besar (top loser) di antara saham-saham unggulan, dengan harga sahamnya anjlok 6,83 persen.

Diikuti oleh saham Prudential, perusahaan asuransi jiwa dan jasa keuangan multinasional Inggris, yang jatuh 5,53 persen, serta JD Sports Fashion, sebuah perusahaan ritel fashion-olahraga, turun 5,24 persen.

Baca juga: Bursa saham Inggris jatuh, Indeks FTSE-100 ditutup anjlok 2,34 persen
Baca juga: Indeks FTSE-100 Inggris berakhir cenderung datar

Penerjemah: Apep Suhendar
Editor: Ahmad Wijaya
Copyright © ANTARA 2019