ANTARA - Pemerintah Kabupaten Bangka Provinsi Bangka Belitung pada Juli mendatang akan melaksanakan pembelajaran tatap muka dengan berbagai persyaratan. Di antaranya, penerapan protokol kesehatan, yakni ketersediaan tempat cuci tangan, kehadiran siswa 25 persen dari jumlah peserta didik, serta tenaga pendidik wajib telah divaksinasi. Hal tersebut dingkapkan bupati Bangka, Mulkan usai membuka sosialiasi asesmen nasional tingkat sekolah dasar di SDN 3 Sungailiat, Bangka, Senin (14/6). (Meriyanti/Agha Yuninda Maulana/Gracia Simanjuntak)