(Antara)-Pemerintah Kabupaten Bantul, terus berupaya mewujudkan masyarakat Bantul yang cerdas dan berwawasan luas, agar tercipta sumberdaya manusia yang berualitas dan memiliki daya saing tinggi, melalui program gemar membaca. Berbagai sarana dan prasarana pun dihadirkan, salah satunya melalui pengoptimalan unit layanan perpustakaan keliling, yang menyasar pemukiman penduduk di 17 kecamatan, serta berbagai ruang publik.