Jakarta (ANTARA) - Sebagai official bank partner dan official multifinance partner di Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2022, PT Bank Danamon Indonesia Tbk dan PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk, didukung oleh MUFG, menyuguhkan deretan promo menarik yang memungkinkan konsumen bisa mendapatkan kendaraan dengan harga terbaik.

"Ini merupakan kolaborasi dengan MUFG dan Bank Danamon. Ini pertama kalinya untuk kita. Tujuannya adalah kita ingin masuk lebih dalam ke ekosistem otomotif. Jadi tidak hanya Adira Finance, sekarang MUFG dan Bank Danamon sangat ingin sekali masuk ke ekosistem ini," kata Harry Latif, Direktur Portofolio Adira Finance saat konferensi pers di IIMS 2022 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Kamis (31/3).

"Kami akan memberikan solusi keuangan yang komprehensif di acara ini dari ketiga entitas yang ada ini," lanjut Harry.

Baca juga: Bank Danamon luncurkan fasilitas BI-Fast di aplikasi D-Bank Pro

Harry mengatakan, di IIMS Hybrid 2022, Bank Danamon, Adira, dan MUFG akan menghadirkan semua produk otomotif dan non otomotif.

"Jadi tidak hanya untuk produk otomotif saja, tapi juga untuk pinjaman dana sampai beberapa produk durable atau elektronik, dan lain-lain," imbuh dia.

Harry melanjutkan, pelanggan bisa mendapatkan produk-produk tersebut tidak hanya melalui booth Bank Danamon, Adira Finance, dan MUFG di JIExpo Kemayoran, tapi juga bisa melalui aplikasi Adiraku yang di dalamnya terintegrasi dengan platform Momobil.id, Momotor.id, dan dicicilaja.com.

Adapun promo yang ditawarkan selama IIMS Hybrid 2022, ujar Harry, di antaranya bunga ringan mulai 1,7 persen p.a, flat, bebas biaya provisi, cashback Rp500 ribu Adirapoin, hingga kesempatan cashback Rp1,5 juta untuk nasabah Bank Danamon. Sementara untuk pembelian produk melalui Adiraku, pelanggan juga bisa mendapatkan cashback hingga Rp2,5 juta Adirapoin.

"Dari Bank Danamon sendiri, kita ingin bisa memberikan solusi finansial kepada semua nasabah maupun calon customer dengan produk-produk yang lebih inovatif dan program-program yang menarik. Jadi kita ingin bisa lebih baik lagi dalam memberikan total solution," ujar Lanny Hendra, Consumer Business Head PT Bank Danamon Indonesia Tbk.

Sebagai informasi, IIMS merupakan salah ajang pameran otomotif terbesar yang digelar setiap tahun. Tahun ini, IIMS diselenggarakan di JIExpo Kemayoran, Jakarta, pada 31 Maret hingga 10 April 2022.

Baca juga: Danamon, Adira, dan MUFG komitmen dukung industri otomotif Indonesia

Baca juga: Terapkan sustainable finance, Danamon raih Greenship Platinum

Baca juga: Bank Danamon raup laba bersih Rp1,6 triliun sepanjang 2021
Pewarta:
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2022