Hua Hin (ANTARA News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono turut mengirimkan doa untuk kepulihan Raja Thailand Bhumibol Abdulyadej yang saat ini dirawat di rumah sakit karena terganggu kesehatannya.

Sebelum beranjak dari Hotel Grand Pacific, Hua Hin, Sabtu malam, untuk menghadiri Gala Dinner pemimpin negara Asia Timur dalam rangkaian kegiatan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-15 ASEAN, Presiden yang didampingi Ibu Ani menyempatkan diri menghampiri meja khusus yang disediakan pihak hotel untuk menuliskan doa bagi Sang Raja.

Meja khusus itu diletakkan di samping lobi hotel dan tepat menghadap ke pintu masuk hotel. Di atas meja terpampang foto Sang Raja yang amat dihormati oleh masyarakat Thailand itu.

Presiden kemudian menuliskan doa untuk kesembuhan Raja Thailand dalam buku khusus bersampul kain emas di atas meja tersebut.

Raja Bhumibol pada Jumat menampakkan diri kepada masyarakat Thailand yang berkumpul di luar rumah sakit tempat ia dirawat.

Raja Thailand itu duduk di kursi roda dan dikelilingi oleh dokter yang merawatnya.

Pihak Istana Kerajaan Thailand telah mengumumkan bahwa kondisi Raja Bhumibol saat ini sudah membaik.(*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009