Surabaya (ANTARA News) - Bangunan pedestrian di sejumlah jalan di Kota Surabaya mulai banyak yang rusak akibat kurangnya perawatan dari pihak pemerintah setempat.

Salah seorang warga Ketabang Kali Surabaya Wawan, Minggu, mengaku kecewa karena banyaknya pedestrian yang rusak salah satunya di depan bekas Hotel Garden Jln. Pemuda.

"Beberapa tegel atau keramik telah pecah dan mengelupas, tepatnya di pintu masuk hotel yang sudah tutup sejak beberapa bulan lalu," katanya.

Menurut dia, tidak menutup kemungkinan kerusakan ini akan semakin meluas karena ada beberapa keramik yang sudah mulai retak-retak.

Kerusakan pedestrian ini diduga akibat adanya aktivitas keluar masuknya mobil membawa material di hotel tersebut, seperti halnya adanya kendaraan yang membawa material masuk ke dalam seiring dengan adanya renovasi hotel.

"Saya sih meminta yang merusakan, bertanggung jawab. Apalagi kerusakan tepat berada di depan hotel. Jadi pemilik hotel yang bertanggung jawab," ujarnya.

Sementara itu, Kasi Jembatan dan Jalan Dinas PU Bina Marga Kota Surabaya Hery Sinurar mengatakan pihaknya belum mengetahui adanya kerusakan tersebut. Untuk itu, pihaknya akan mengecek ke lapangan.

"Jika memang kerusakan pedestrian akibat keluar masuk mobil dengan tonase besar, tentu tidak bisa dibiarkan. Kami akan menegurnya," katanya.

Adapun soal kerusakannya, lanjut dia, pihaknya akan meminta kepada pemilik hotel untuk bertanggung jawab memperbaikinya. (T.A052/R009)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010