Washington (ANTARA News) - Ketika Presiden Amerika Serikat Barack Obama hampir dipastikan memenangkan nominasi kandidat Partai Demokrat tanpa saingan berarti, para kandidat calon presiden kubu Republikan berlomba menjadi calon definitif partainya untuk satu tahun yang supersibuk nanti.

Berikut kalender dari rangkaian kegiatan menjelang Pemilihan Presiden AS pada 2012 seperti dilansir dari AFP.

2012

 3 Januari : Kaukus Iowa -- ini adalah langkah awal dalam merampingkan jumlah kandidat Republikan yang sangat banyak itu.
10 Januari : Konvensi (partai Republik) negara bagian New Hampshire
21 Januari : Konvensi negara bagian Carolina Selatan
31 Januari : Konvensi negara bagian Florida.  Konvensi di negara bagian ini adalah konvensi terakhir dari empat rangkaian awal.  Setelahnya, persaingan antarkandidat biasanya menjadi lebih kelihatan.
 4 Februari : Kaukus Nevada dan Maine.
 6 Maret : "Super Tuesday", sebuah hari yang berpotensi menentukan kandidat yang akan maju. Konvensi digelar di lebih dari 10 negara bagian termasuk Massachusetts, Texas dan Virginia. Para analis memperkirakan, untuk efektifitas kandidat bisa saja dinobatkan hari itu juga. Namun dalam
kasus persaingan yang ketat, hari itu bisa mengantarkan para kandidat yang tersisa untuk tetap bersaing selama beberapa bulan ke depan lagi.
 3 April : Konvensi negara bagian Maryland, Wisconsin, dan Washington DC.
24 April : Konvesi di lima negara bagian, termasuk New York dan Pennsylvania.
 5 Juni : Konvesi di lima negara bagian lainnya, termasuk California.
27 - 30 Agustus : Konvensi nasional Partai Republik di Tampa, Florida.
 3-6 September : Konvensi nasional Partai Demokrat di Charlotte, Carolina Utara.
 3 Oktober : Debat calon presiden yang pertama digelar di Denver, Colorado.
11 Oktober : Debat calon wakil presiden di Danville, Kentucky.
16 Oktober : Debat calon presiden yang kedua (dengan format balai kota) di Hempstead, New York.
22 Oktober : Debat calon presiden ketiga dan terakhir di Boca Raton, Florida.
 6 November : Pemilihan presiden dan kongres 2013

20 Januari 2013: Pelantikan presiden terpilih.

SDP-10

Penerjemah: Jafar M Sidik
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2011