Melbourne (ANTARA News) - Mantan juara AS Terbuka, Juan Martin del Potro, ingin segera meraih prestasi setelah sebelumnya kerap dililit cedera, dengan mengalahkan petenis Taiwan, Lu Yen-hsun, untuk lolos ke putaran kelima Australia Terbuka, Jumat.

Petenis Argentina yang sekarang menduduki peringkat 11 dunia ini mengalahkan Lu, 6-2, 6-3, 6-0, untuk mengimbangi performa grand slamnya, sejak ia mengangkat trofi AS Terbuka pada 2009, lapor AFP.

Hasil ini mengakhiri perjalanan petenis peringkat 79 dunia, Lu, yang mengagetkan David Nalbandian di Melbourne pada 2009, setahun setelah dirinya mengalahkan Andy Murray pada putaran pertama Olimpiade Beijing 2008.

Del Potro kehilangan banyak pertandingan pada 2010, karena ia harus menjalani perawatan terhadap pergelangan tangannya, namun ia kembali mendongkrak peringkat dunianya di saat ia kembali berkompetisi pada tahun lalu.

Ia kini mengincar posisi di jajaran elit tenis putra, dan wajib mengalahkan petenis Jerman, Philipp Kohlschreiber, untuk menyamai pencapaian terbaiknya di Melbourne, yakni menembus perempat final pada 2009. (RF/A014)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2012