Pertandingan perdana kita berlangsung Minggu (28/4) dengan menjamu Persitara Jakarta Utara,"
Bekasi (ANTARA News) - Tim sepakbola Persipasi Kota Bekasi, Jawa Barat, akan menjadikan Stadion Bea Cukai di Rawamangun, Jakarta Timur sebagai kandang selama mengarungi Divisi Utama LPIS musim kompetisi 2013. 

"Pertandingan perdana kita berlangsung Minggu (28/4) dengan menjamu Persitara Jakarta Utara," kata Ketua Panitia Pelaksana (panpel) Pertandingan Persipasi Naupal Al Rasyid, di Bekasi, Jumat.

Menurut dia, lokasi Stadion Bea Cukai mudah dijangkau tim dari Kota Bekasi karena berada di wilayah perbatasan kedua daerah tersebut.

"Kami berharap, jarak stadion yang tak terlalu jauh dari Kota Bekasi bisa membuat para pendukung tergerak untuk hadir langsung menyaksikan pertandingan kandang Persipasi," katanya.

Menurut dia, dukungan dari penonton diyakini akan menjadi kekuatan tambahan bagi tim untuk menampilkan permainan terbaiknya.

Namun demikian, kata dia, stadion berkapasitas 3.000 penonton itu sebenarnya bukanlah pilihan utama pihaknya.

"Semula panpel mengincar Stadion Singaperbangsa Karawang untuk dijadikan kandang Persipasi selama Stadion Patriot Bekasi direnovasi," katanya.

Namun Stadion Singaperbangsa digunakan sebagai kandang sang pemilik, yakni Persika yang berlaga di kompetisi yang sama dengan Persipasi. "Begitu pula dengan Stadion Cibinong, sudah dijadikan markas Persikabo," katanya.

Panpel pun sempat membidik Stadion Tambun yang jaraknya sangat dekat dari Kota Bekasi.  "Namun karena izin keamanan dari kepolisian tidak keluar, rencana ini pun batal dipilih," tegasnya.

Akhirnya jatuh ke Stadion Bea Cukai yang sudah diverifikasi dan dinyatakan layak untuk menggelar pertandingan Divisi Utama oleh panitia LPIS," katanya. (ANT)

Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2013