London (ANTARA News) - Luis Suarez meneruskan penampilan tajamnya dengan mencetak dua gol saat Liverpool menghancurkan Tottenham Hotspur 5-0 di White Hart Lane di Liga Utama Inggris pada Minggu, untuk mendongkrak pasukan Brendan Rodgers ke peringkat kedua.

Pemain internasional Uruguay itu menyarangkan gol ke-16 dan 17-nya musim ini - lebih banyak daripada koleksi gol Spurs sebagai satu tim.

Jordan Henderson, Jon Flanagan, dan Raheem Sterling juga menyumbang gol ketika Spurs, yang kehilangan gelandang Brazil Paulinho akibat mendapat kartu merah karena sepakannya mengenai dada Suarez pada menit ke-63, harus menelan kekalahan telak di kandang sendiri ini.

Liverpool menggeser Chelsea berkat keunggulan selisih gol, terpaut dua angka dari pemuncak klasemen Arsenal yang mengoleksi 35 angka dari 16 pertandingan.

Penyerang Inggris Danny Welbeck tampil sebagai pemain inti bagi Manchester United di mana ia mencetak dua gol pada babak pertama saat timnya menang 3-0 di markas Aston Villa, di saat sang juara bertahan mengakhiri laju empat pertandingan beruntun di Liga Utama Inggris tanpa kemenangan.

Nathan Dyer mencetak gol bagi Swansea City, namun ia menderita dugaan patah pergelangan kaki kanan saat timnya bermain imbang 1-1 di markas Norwich City.

Norwich mendapatkan satu angka berkat sepakan spektakuler Gary Hooper menjelang babak pertama berakhir demikian Reuters.

(Uu.H-RF/I015)

Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2013