Jakarta (ANTARA News) - Ketua Fraksi PPP Hazrul Azwar membantah kabar pergantian Ketua Fraksi PPP.

"Enggak benar itu. Tidak ada pergantian Ketua Fraksi PPP sama sekali. Epyardi (Asda, anggota DPR dari PPP) itu ingin jadi ketua fraksi," kata Hazrul kepada wartawan di Jakarta, Senin.

Hazrul menegaskan dia tetap Ketua Fraksi PPP karena tidak ada persetujuan dari Ketua DPR RI.

"Ketua Fraksi PPP tetap Zazrul Azwar. Kita sudah ada surat bantahan bahwa Ketua DPR RI tidak menyetujui pengangkatan Epyardi," tegas Hazrul.

Dia juga menegaskan, hingga saat ini, tidak ada surat resmi surat resmi dari DPP PPP.

"Surat Epyardi itu tidak ada tanda tangan Sekjen Romahurmuziy. Harus ada tanda tangan Ketum dan Sekjen. Surat yang dibawa Epyardi ada tanda tangan ketum tapi tak ada tanda tangan sekjen. Surat Keputusan itu tidak pernah dibawa dalam rapat DPP PPP," kata Hazrul.

Sebelumnya, dalam keterangan pers, Epyardi menyatakan DPP PPP merombak pimpinan Fraksi PPP.

"Saya diberi mandat oleh Ketua DPP PPP Suryadharma Ali untuk menjadi Ketua Fraksi PPP. Saya siap," kata Epyardi jumat pekan lalu.





Pewarta: Zul Sikumbang
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2014