Jakarta (ANTARA News) - Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah menanggap terlalu berlebihan usul Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan, Tedjo Edhy Purdjiatno mengeni Perppu cegah ISIS di Indonesia.

"Permasalahan utama dari pemberantasan paham ekstrem yang utama adalah memperbaiki kesejahteraan rakyat," kata Fahri di Gedung Nusantara III, Jakarta, Kamis.

Dia mengatakan ISIS merupakan produk isu wilayah timur tengah sehingga tidak perlu ditanggapi secara berlebihan.

Menurut dia pemerintah jangan gugup dan jangan berlebihan impor isu Timur Tengah karena tidak ada relevansinya dengan kondisi Indonesia.

"Pemerintah tidak bisa melihat masalah sederhana tapi malah dibikin rumit. Pemerintah jangan gugup. Jangan berlebihan impor isu timur tengah tidak ada relevansinya dengan Indonesia, kita punya tradisi islam moderat yang kuat," ujarnya.

Pewarta: Imam Budilaksono
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2015