Ini sebetulnya bukan konser reuni karena kami tidak pernah bubar
Jakarta (ANTARA News) - Grup musik Chaseiro akan menggelar konser tunggal mereka yang ketiga bertajuk "Semangat Jiwa Muda" di Balai Kartini, Jakarta pada 30 Mei 2015.

"Ini sebetulnya bukan konser reuni karena kami tidak pernah bubar," kata Omen Soni Sontani, salah satu personil, saat jumpa pers di Jakarta, Rabu.

Konser grup musik yang berdiri pada 1978 ini merupakan kelanjutan dari album terbaru mereka "Retro 2" yang dirilis tahun lalu.

Dalam pertunjukan berdurasi dua jam ini, Candra Darusman (vokal, kibor, gitar), Aswin Sastrowardoyo (vokal, gitar), Edi Hudioro (flute), Irwan Indrakesuma (vokal) dan Omen berencana membawakan 18 lagu. Menurut Omen, Chaseiro pernah mengadakan konser dengan 20-25 lagu pada tahun 80-an.

"Sekarang diskon 18 lagu mengingat faktor usia hahaha," kelakar Omen.

Salah satu personil Chaseiro, Rizali Indrakesuma, tidak ikut tampil dalam konser ini karena bertugas di India.

Harga tiket konser Chaseiro dibanderol mulai Rp 300.000 hingga Rp 600.000.

Chaseiro berawal dari sekumpulan mahasiswa yang berasal dari berbagai macam fakultas di Universitas Indonesia.

Nama grup mereka diambil huruf awal masing-masing personil. Salah satu personil mereka, Helmie Indrakesuma, berpulang pada 2013 lalu.

Nama Chaseiro dikenal publik setelah meraih juara dalam kompetisi di Radio Amigos pada tahun 1978.

Lagu andalan mereka, "Pemuda", dimuat di album perdana mereka yang juga berjudul "Pemuda" keluaran 1979.

Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2015