... Pak Presiden akan berlebaran di Aceh ..."
Banda Aceh (ANTARA News) - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ibu Negara Iriana Widodo beserta rombongan kembali ke Banda Aceh setelah melakukan serangkaian kegiatan di Meulaboh, Aceh Barat.

Presiden Jokowi beserta rombongan berangkat dari Bandara Cut Nyak Dhien, Kabupaten Nagan Raya, sekira pukul 15.00 WIB dan tiba kembali di Pangkalan TNI AU Sultan Iskandar Muda, Blang Bintang, Aceh Besar sekira pukul 15.55 WIB.

"Selama di Banda Aceh, Pak Presiden akan berlebaran di Aceh, salah satunya melakukan takbiran, melepas pawai takbir pejalan kaki dan kendaraan bermotor, serta serangkaian kegiatan lainnya," kata Kepala Biro Hubungan Masyarakat Sekretariat Daerah Provinsi Aceh, Ali Alfata, di Banda Aceh, Kamis.

Dalam kunjungannya ke Meulaboh, Aceh Barat, Presiden turut didampingi Ibu Negara Iriana, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Sofyan Djalil dan Menteri Agraria, Tata Ruang/Kepala BPN Ferry Mursyidan Baldan, Gubernur Aceh Zaini Abdullah beserta istri Niazah A Hamid, Kapolda Aceh Irjen Pol Husein Hamidi dan Pangdam Iskandar Muda Mayjen TNI Agus Kriswanto.

Selama di Meulaboh, Presiden Jokowi membagikan paket sembako gratis kepada keluarga nelayan di Gampong/Desa Kuala Bubon, Kecamatan Samatiga, Kabupaten Aceh Barat.

"Setelah mengunjungi kampung nelayan di Gampong Kuala Bubon, membagi sembako dan alat tulis kepada anak nelayan, Bapak Presiden mengunjungi lokasi warga yang menerima sembako paket lebaran di desa Suak Ribee," kata Kepala Sub Bagian Hubungan Media Masa Kabupaten Aceh Barat, Jopi Syahputra.

Di kawasan Suak Ribe, Presiden juga membagikan langsung paket sembako serta baju kaos, buku sekolah dan alat tulis sekolah kepada anak-anak yang turut dibawa oleh orang tuanya pada kunjungan perdana Presiden Jokowi ke Meulaboh.

Setelah Shalat Dzuhur, Presiden bersama rombongan bertolak menuju Masjid Babussalam, Kompleks Pesantren Ahlu Sunnah Aceh Barat di Desa Ujong Baroh, Kecamatan Johan Pahlawan, sekaligus melakukan silaturahim dengan tokoh agama dan ulama setempat.

Presiden Jokowi akan berada di provinsi ujung paling barat Indonesia itu mulai hari ini hingga 17 Juli 2015.

Selama berada di Aceh, Presiden Jokowi melakukan kegiatan di dua daerah, yakni di Maulaboh, Aceh Barat dan Banda Aceh.

Pewarta: Muhammad Ifdhal
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2015