Laporkan saja ke kepala desa atau kelurahan, nanti mereka akan menyampaikan kepada Bulog dan langsung kami tukar dengan kualitas yang layak untuk dikonsumsi."
Baturaja (ANTARA News) - Bulog Sub Divisi Regional wilayah Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan berjanji akan memperbaiki kualitas beras untuk keluarga miskin yang diterima masyarakat di wilayah itu dalam kondisi tidak hancur sehingga layak untuk dikonsumsi.

"Kami akan perbaiki kualitas beras miskin (raskin) dengan membagikan yang bagus untuk masyarakat kurang mampu di Ogan Komering Ulu (OKU)," kata Kepala Bulog Sub Divisi Regional setempat, Armansyah Harahap di Baturaja, Minggu.

Sesuai visi dan misi Bulog, kata dia, kedepannya akan menjalankan tugas mengikuti prosedur aturan yang ada guna meningkatkan pelayanan dalam menyalurkan raskin bagi masyarakat di wilayah itu.

"Kami sudah membuat komitmen dengan para kepala desa (kades) untuk mengawasi pembagian raskin di setiap desa dengan mengecek langsung kondisi beras sebelum disalurkan kepada penerima," jelasnya.

Ia mengatakan, upaya yang dilakukan tersebut menindaklanjuti keluhan sejumlah warga di beberapa kelurahan yang menerima raskin belum lama ini kecewa, karena kondisi beras hancur seperti dedak makanan ayam.

Menurut dia, kondisi raskin hancur dan berwarna kemerah-merahan serta berbau jika dimasak seperti yang dikeluhkan warga, karena terlalu lama disimpan di gudang penyimpanan Bulog sehingga berdampak berkurangnya kualitas beras hingga hancur.

Untuk itu, Ia mengimbau bagi masyarakat mengalami hal sama dalam penerimaan raskin mendapat kulaitas tidak layak konsumsi agar dilaporkan ke perangkat desa, ataupun kelurahan untuk ditukar dengan yang lebih baik.

"Laporkan saja ke kepala desa atau kelurahan, nanti mereka akan menyampaikan kepada Bulog dan langsung kami tukar dengan kualitas yang layak untuk dikonsumsi," ujarnya.

Pewarta: Edo Purmana
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2016