Makassar, 17 Djuni 1959 (Antara) - Sekdjen Kempen Harjoto menerangkan di Makassar, bahwa ia menjerahkan "microphon keramat" 1945 kepada Presiden Sukarno sebagai hadiah dalam hubungannja dengan ulang-tahun Presiden ke-58.

Jang dimaksudkan oleh Harjoto ialah microphon jang telah digunakan untuk menjiarkan Proklamasi Kemerdekaan 17 Agustus 1945.

Microphon tsb. dibuat oleh Gunawan, dan diserahkan kepada Harjoto dalam tahun 1948. Disamping Sang Merah Putih jang setjara resmi dikibarkan pada permulaan revolusi itu, microphon tsb. adalah barang "keramat" jang kedua peninggalan saat bersedjarah tsb.


Sumber : Pusat Data dan Riset ANTARA //pdra.antaranews.com/Twitter : @perpusANTARA

Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2016