Jakarta (ANTARA News) - Pimpinan Borussia Dortmund, Hans-Joachim Watzke, mengkonfirmasi bahwa atlet lari sprint Usain Bolt akan berlatih bersama klub Bundesliga itu.

Hans-Joachim Watzke mengatakan kepada Kicker, Minggu, bahwa kedatangan Usain Bold adalah hal yang serius.

"Ini bukan lelucon, itu bukan aksi pemasaran," kata Hans-Joachim Watzke.

Dortmund dan juara Olimpiade sembilan kali Bolt memiliki sponsor sama dari Jerman yaitu Puma. Presiden Puma kemudian menghubungi Dortmund bahwa pelari asal Jamaika itu tertarik untuk berlatih sepak bola bersama sebuah tim.

Watzke dan pelatih Dortmund Thomas Tuchel menanggapi serius gagasan ini dan bersiap menyambut Bolt berlatih di Signal Iduna Park.

Saat ditanya apakah Bolt memiliki masa depan sebagai pesepak bola Dortmund, Watzke menjawab, "Kami tidak perlu membicarakannya. Kami senang dan merasa terhormat".

Usain Bolt adalah fans klub Inggris Manchester United. Ia pernah mengatakan mimpi terbesarnya adalah bermain untuk Setan Merah.

"Bagi saya, jika bisa mendapatkan kesempatan bermain untuk Manchester United, itu bagaikan mimpi yang menjadi kenyataan," kata Bolt dalam laman Sky Sports.


Penerjemah: Alviansyah Pasaribu
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2016