Karawang (ANTARA News) - Sekitar 5.000 kepala keluarga yang tersebar di 27 kecamatan sekitar Kabupaten Karawang, Jawa Barat, belum menikmati listrik.

"Ribuan kepala keluarga yang belum menikmati listrik itu tersebar di 27 kecamatan dari total 30 kecamatan yang ada di Karawang," kata Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Pertambangan dan Energi setempat Hanafi, di Karawang, Kamis.

Ia mengatakan, jumlah keluarga yang belum menikmati listrik itu diketahui dari pendataan yang telah dilakukan terkait dengan program bantuan listrik desa.

Menurut dia, Pemkab Karawang kini telah menangani permasalahan keluarga yang belum menikmati listrik tersebut. Di antara penanganan yang dilakukan ialah melalui program listrik desa.

Sesuai dengan pendataan yang telah dilakukan, puluhan ribu keluarga yang belum menikmati listrik tersebar di 27 kecamatan. Itu sesuai pendataan yang telah dilakukan selama 2010 hingga 2016.

Hanafi menilai, keberadaan program listrik desa itu cukup penting untuk membantu perekonomian masyarakat yang ingin memajukan kesejahteraanya di daerah Karawang.

"Misalnya saat mereka memiliki listrik sendiri, maka mereka bisa berwirausaha dengan leluasa," katanya.

Untuk menjadi peserta program listrik desa, masyarakat hanya mengajukan ke desanya masing-masing. Syaratnya memiliki tanah pribadi dan tercatat sebagai keluarga miskin.

Pewarta: M Ali K
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2016