Jakarta (ANTARA News) - Panitia kegiatan Doa Bersama di Monas menyiapkan 4.000 lebih bungkus nasi bakar, makanan ringan, kurma dan air mineral untuk konsumsi para peserta Doa Bersama, Jumat.

"Kami dari organisasi Islam, Muslim Cinta Jakarta dan dibantu oleh lembaga Alqurani Learning sengaja menyiapkan makanan nasi bakar untuk peserta secara swadaya," ujar relawan Muslim Cinta Jakarta Furgana di Monas, Jakarta, Jumat.

Menurut wanita yang mengenakan pakaian gamis dan kerudung serba hitam itu, mereka bergerak menyiapkan konsumsi untuk menyambut kaum Muslim dari berbagai penjuru Tanah Air.

"Saudara-saudara kita kan banyak yang dari luar kota, bahkan ada kan yang dari Ciamis berjalan kaki. Mereka sebagai tamu kita sambut disini dengan baik," kata Furgana.

Furgana mengatakan penyiapan konsumsi dilakukan bersama sejak Kamis (1/12) petang. Dia mengatakan banyak donatur Muslim yang ikut membantu pendanaan konsumsi itu.

Saat ini peserta Doa Bersama sudah memadati kawasan Monas. Panitia Doa Bersama dari lembaga Muslim tampak mengingatkan melalui pengeras suara agar para peserta tidak membuang sampah sembarangan.

Pewarta: Rangga Pandu Asmara Jingga
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2016