Bandung (ANTARA News) - Sebanyak empat sekolah yakni TK Arrahman Kecamatan Cinere Kota Depok, SD Mutiara Bunda Kota Bandung, SMP Islam Cendikia Kabupaten Cianjur dan SMAN 3 Kota Sukabumi akan mewakili Provinsi Jawa Barat di ajang Lomba Sekolah Sehat (LSS) tingkat nasional 2017.

"Saya berharap LSS ini menjadi pemicu sekolah- sekolah lainnya di Jawa Barat, agar selalu menghadirkan perilaku hidup bersih dan sehat, karena hal tersebutlah yang mendukung kondusifitas aktivitas belajar-mengajar," kata Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan, di Bandung, Selasa.

Ditemui usai menyerahkan penghargaan kepada para pemenang Lomba Sekolah Sehat Tingkat Provinsi Jawa Barat tahun 2016 di Aula Barat Gedung Sate Bandung ia menuturkan penyelenggaraan sekolah yang sehat, melalui Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) merupakan salah satu fokus pemerintah demi menciptakan iklim belajar yang kondusif baik bagi anak didik maupun pendidikan.

Gubernur yang akrab disapa Aher ini mengatakan, bahwa di Jawa Barat sendiri dari tahun ke tahun program terkait UKS terus menunjukkan kemajuan, baik dalam hal prestasi sebagai pemenang terbaik LSS tingkat nasional sebagai "the Best of performance", maupun sebagai "the Best of achievment".

"Selain prestasi di bidang LSS, pelaksanaan program UKS atau Madrasah di Jawa Barat juga dapat dijadikan sebagai model nasional dalam peningkatan pembiasaan Prilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS)," kata dia.

Ia menuturkan untuk selanjutnya, sesuai ketentuan, pemenang pertama LSS tahun 2016 di setiap jenjang akan mewakili Jawa Barat mengikuti Lomba Sekolah Sehat (LSS) tingkat nasional yang rencananya akan dilaksanakan pada tanggal 17 April sampai 21 April 2017.

"Saya menyambut baik dan mendukung pelaksanaan Lomba Sekolah Sehat Tingkat Nasional tahun 2017 dan berharap agar sekolah terpilih bisa berbicara banyak di tingkat nasional," kata dia.

"Kami dorong juga mereka agar dapat seoptimal mungkin melakukan persiapan sesuai dengan standar sekolah sehat nasional," ujar Aher.

Pewarta: Ajat Sudrajat
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2017