London (ANTARA News) - Saham-saham Inggris ditutup lebih rendah pada Selasa (4/7), dengan indeks acuan FTSE-100 di London turun 0,27 persen atau 19,86 poin menjadi 7.357,23 poin.

Worldpay Group, perusahaan pemrosesan pembayaran, melonjak 27,70 persen, pencetak keuntungan terbesar di antara saham-saham unggulan.

Diikuti oleh saham Randgold Resources dan Kingfisher yang masing-masing meningkat 2,01 persen dan 1,21 persen.

Sementara itu, pemberi pinjaman sub-prime Inggris, Provident Financial, menjadi pemain terburuk di antara saham-saham unggulan, dengan harga sahamnya jatuh 1,98 persen.

Diikuti oleh Smith & Nephew, perusahaan manufaktur peralatan medis multinasional asal Inggris, berkurang 1,88 persen, serta perusahaan produk dan teknologi medis internasional ConvaTec Group turun 1,82 persen, demikian Xinhua.  (UU.A026)

Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2017