Aplikasi ini dapat diunduh dengan mudah dengan smartphone berbasis sistem operasi Android, di mana saat ini hampir sebagian besar masyarakat sudah menggunakannya
Wonosobo (ANTARA) - Kantor Pos Wonosobo, Jawa Tengah, mengenalkan layanan pos giro mobile (PGM) bertepatan dengan peringatan Hari Bakti Postel 2019.

Kepala Kantor Pos Wonosobo, Ryan Renova di Wonosobo, Jumat, menjelaskan PGM merupakan aplikasi baru berbasis platform digital yang ditujukan untuk memudahkan akses beragam layanan secara mobile.

Ryan dalam presentasinya di depan tamu undangan yang menghadiri peringatan Hari Bakti Postel di Vestibule, mengatakan masyarakat Wonosobo dapat menikmati layanan PGM dengan sangat mudah.

"Aplikasi ini dapat diunduh dengan mudah dengan smartphone berbasis sistem operasi Android, di mana saat ini hampir sebagian besar masyarakat sudah menggunakannya," katanya.

Baca juga: Pos Indonesia go digital

Menurut dia, tidak hanya layanan pos dan giro dalam aplikasi PGM tersebut, sejumlah layanan keuangan juga tersedia, seperti pembayaran tagihan listrik, PDAM, hingga angsuran sepeda motor/mobil, bahkan iuran BPJS dan pembelian pulsa handphone maupun token atau voucher listrik.

Dilihat di laman tentang kantor pos Indonesia, kurang lebih terdapat 400 biller alias layanan pembayaran di PGM tersebut.

Kemudahan beragam layanan pos dan giro yang disediakan dalam PGM tersebut, menurut Ryan menjadi salah satu bentuk inovasi Kantor Pos Indonesia yang ingin menjadi pemain terdepan dalam bidang layanan berbasis digital bagi masyarakat Indonesia.

Ia menyampaikan hampir semua transaksi pembayaran maupun penyimpanan dana hingga pengiriman uang yang ada di PGM, sangat memudahkan siapa pun penggunanya.

Hal itu karena setiap pengguna PGM akan dapat memanfaatkannya kapan saja dan di mana saja, bahkan sambil bersantai di rumah, atau di tengah kesibukan aktivitas sehari-hari mereka, katanya.

Baca juga: Pos Indonesia gandeng e-commerce layani "sameday service"

Baca juga: Direktur Pos Indonesia: Pos berupaya adaptif menghadapi industri 4.0

 

Pewarta: Heru Suyitno
Editor: Ahmad Buchori
Copyright © ANTARA 2019