Karawang (ANTARA News) - Pemerintah menargetkan produksi mobil oleh industri otomotif di dalam negeri akan mencapai satu juta unit pada 2011 seiring dengan pertumbuhan industri dan pasar otomotif nasional, kata Menteri Perindustrian (Menperind), Fahmi Idris. "Dalam roadmap industri otomotif, pemerintah menetapkan target mampu memproduksi satu juta mobil pada 2011," ujarnya dalam perayaan produksi sejuta unit transmisi otomatis PT Honda Precision Parts Manufacturing (HPPM), di Karawang, Jawa Barat, Jumat. Dalam sambutan yang dibacakan Dirjen Industri Alat Transporasi dan Telematika (IATT) Depperin, Budi Darmadi, Fahmi mengemukakan bahwa pemerintah menargetkan sebesar 30 persen dari produksi mobil di dalam negeri tersebut dipasok ke pasar ekspor. Pada tujuh bulan pertama 2008 ekspor mobil dari Indonesia ke berbagai negara telah mencapai 60.000 unit, sehingga ia memperkirakan ekspor mobil tahun ini bisa mencapai di atas 100.000 unit. "Kami optimis target ekspor mobil yang ditetapkan tahun ini sebesar 80.000 unit bisa terlampaui," katanya. Untuk mencapai produksi satu juta mobil pada 2011 dan target ekspor tersebut, lanjut dia, saat ini pemerintah secara konsisten melakukan pembangunan infrastruktur pendukung industri seperti mempercepat pembangunan pembangkit listrik, pelabuhan, pembangunan jalan, dan menyediakan fasilitas lainnya seperti perpajakan untuk mendukung pertumbuhan industri nasional. Fahmi berharap HPPM sebagai produsen komponen mobil dan motor turut mendukung pencapaian target pemerintah tersebut. HPPM merupakan produsen komponen otomotif yang antara lain memproduksi transmisi otomatis, engine valve, four wheel drive untuk kendaraan roda empat dan primary driven gear untuk roda dua. Sebanyak 95 persen produksi perusahaan itu diekspor ke mancanegara. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2008