St. Paul, Amerika Serikat (ANTARA) - Presiden AS George W. Bush diperkirakan akan melontarkan pujian kepada John McCain sebagai pengganti terbaik dirinya dalam pidato yang akan disiarkan melalui satelit kepada peserta Konvensi Nasional Partai Republik di St. Paul, Amerika Serikat. "Untuk melindungi Amerika, kita harus tetap melancarkan serangan, menghentikan serangan sebelum semua terjadi dan tak menunggu diserang lagi. Orang yang kita perlukan adalah John McCain," kata Bush, menurut kutipan pernyataan presiden yang telah disiapkan dan disiarkan Gedung Putih, Selasa. Hidup John McCain adalah sejarah pengabdian di atas kepentingan pribadi, puji Bush lagi. "John adalah seorang independen yang berfikir bagi diri sendiri. Ia tidak takut memberitahu anda ketika ia tak setuju ...Tak peduli apa masalahnya, orang ini jujur dan berbicara langsung dari hatinya," kata Bush. Bush juga memuji dukungan McCain terhadap kebijakan Bush di Irak yang disebutnya telah membantu mengubah sejarah. "Kaum Demokrat telah menguasai Kongres dan mengancam akan memangkas dana bagi tentara kita, namun seorang senator tetap mempercayai tentara kita dan pentingnya misi mereka. Senator itu adalah John McCain," papar Bush. Presiden AS tersebut direncanakan mengutarkan optimismenya akan masa depan Amerika Serikat karena ia mempercayai kebaikan dan kebijaksanaan rakyat Amerika. Bush juga direncanakan mengatakan keyakinannya bahwa Partai Republik akan memenangkan pemilihan umum tahun ini. "Ia siap memimpin bangsa ini," kata Bush tentang McCain. Bush semula dijadwalkan menjadi pembicara utama pada Konvensi Nasional Partai Republik, Senin, tetapi malah terbang ke Texas untuk memeriksa tim tanggap darurat menghadapi Badai Gustav yang menerjang wilayah Gulf Coast. Kebijakan tidak populer Bush dipandang sebagai kendala McCain untuk bisa dipilih sebagai presiden AS. Banyak pengulas mengatakan penting bagi senator dari Arizona itu untuk menyeru pada pemilihnya bawha ia berbeda dari Bush. Bush sendiri tetap favotir kaum konservatif di Republik meski di keseluruhan AS popularitasnya anjolk dalam kisaran 30 persen. (*)

Pewarta:
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2008