Jakarta (ANTARA News) - Aktris cantik Sandra Dewi rupanya ingin tampil total dalam sebuah film. Terbukti, saat membintangi film "Tarzan ke Kota", ia harus rela menunggu dan mengikuti mood para binatang yang dilibatkan. "Di sini lucu, melebihi anak kecil. Kalau anak kecil ngambek bisa langsung kasih permen. Tapi kalo kuda atau macan harus tunggu mood baik, baru syuting," papar Sandra saat ditemui di jumpa pers "Tarzan ke Kota" di Jakarta, Rabu. Diakui Sandra kendati harus berakting dengan banyak binatang, justru bintang "Quickie Express" itu mendapatkan tantangannya sendiri. Dari situ pula ia langsung setuju terlibat dalam pembuatan film. "Tarzan itu sudah melegenda, makanya waktu dengar judulnya pertama kali aku sudah tertarik. Di sini aku berakting dengan banyak binatang. Ada monyet, kambing, sapi, ayam jago, kuda, dan macan tutul," aku Sandra yang sempat kena gigit monyet tapi tidak mengalami cidera berat. Menurut Sandra, macan tutul yang digunakan di lokasi syuting mulanya akan digunakan harimau asal India. Tapi karena lagi `bete` maka posisi harimau digantikan. Tarzan ke Kota bercerita tentang Ratna (Sandra Dewi), yang diculik pesaing bisnis ayahnya dan dibuang ke dalam gua. Di situ, Ratna bertemu Tarzan (Ajul Jiung) yang baik hati. Sebagai balas budi, Ratna mengajak Tarzan ke kota dan petualangan pun dimulai. Di film ini, aktor dan aktris senior seperti HIM Damsyik dan Connie Sutedja turut ambil bagian. Saat ini, film sudah memasuki tahap pasca produksi dan jika tak ada aral merintang, Tarzan ke Kota akan beredar di Bioskop pada 4 Desember 2008 mendatang.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008