Bandung (ANTARA News) - Tuan rumah Persikab Kabupaten Bandung kalahkan PSDS Deli Serdang 1-0 (0-0) pada lanjutan Kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia 2008 grup barat di Stadion Si Jalak Harupat Soreang Kabupaten Bandung, Rabu. Gol kemenangan Persikab dicetak striker pengganti asal Argentina, Mario Antonio Romero pada menit ke-53 melalui aksi solo run yang spektakuler melewat tiga pemain bertahan PSDS Deli Serdang. Pemain gondrong itu melepaskan tembakan keras setelah melewati Mardiansyah, bek terakhir yang merintanginya di kotak penalti. Keputusan pelatih Deny Syamsudin mengganti Zul Fedli oleh Romero tepat, dan dijawabnya dengan gol kemenangan bagi "Si Jalak Harupat" itu. Disaksikan sekitar 2.000 penonton, Persikab yang dimotori play maker Alejandro Tobar tampil ngotot dengan memaksimalkan kedua sayapnya. Namun gol kemenangan Persikab baru tercipta pada babak kedua memanfaatkan "kepanikan" pemain bertahan PSDS, Deni Wahyudi dan Raditya, yang gagal melakukan jebakan off side pada menit ke-53. PSDS mencoba meningkatkan tempo permainan melalui Anderson Fogos dan Rizal Saputra, namun tak banyak mengancam gawang Persikab yang dikawal Denny Sopandi. Sebaliknya kiper PSDS Fredi Herlambang harus jatuh bangun menyelamatkan gawangnya dari tembakan penyerang tuan rumah. Hingga pluit panjang dibunyikan wasit Sulistyoko kedudukan tetap bertahan 0-1 untuk Persikab. Bek PSDS, I Raditya menjadi satu-satunya pemain yang diganjar pada pertandingan itu. Seusai pertandingan pemain PSDS sempat melakukan protes kepada wasit dan inspektur pertandingan, namun protes pemain diredam oleh official PSDS. Dengan kemenangan itu, Persikab mengumpulkan nilai 14 hasil 11 kali bertanding, empat kali menang, dua seri dan lima kalah. Sedangkan PSDS juga masih tertahan di papan tengah dengan nilai 14.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008