Banda Aceh (ANTARA News) - Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) berkampanye di Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam (NAD), karena semata-mata ingin menyelamatkan perdamaian di daerah itu yang kini sedang berjalan.

Ketua DPD Partai Demokrat NAD, Nova Iriansyah di Banda Aceh, Sabtu, menyatakan, latar belakang SBY ingin kampanye di Aceh, karena di daerah ini ada proses perdamaian yang sedang berlangsung, sehingga ada keinginan beliau untuk menjaganya, agar masyarakat tetap damai dan sejahtera.

SBY yang juga Presiden Republik Indonesia itu akan berkampanye akbar Partai Demokrat di halaman Stadion Lhong Raya Banda Aceh, Minggu (29/3).

Nova menyatakan, Aceh merupakan menjadi perhatian khusus bagi SBY, karena daerah ini merupakan barometer perpolitikan nasional dan global.

Aceh juga merupakan satu dari 12 wilayah yang dipilih menjadi lokasi kampanye nasional Partai Demokrat yang langsung dihadiri SBY.

SBY datang ke Aceh bersama rombongan diantaranya istrinya, Ny Ani Yudhoyono dan putranya Edi Baskoro, serta pengurus inti DPP Partai Demokrat.

Selain itu SBY juga memboyong sejumlah grup band kenamaan dan para artis, diantaranya Ungu, Nidji, Cangchuter, dan Andra and the Backbone.

Sedangkan dari kalangan artis, seperti Cici Paramida, Ike Nurjanah, dan Siti KDI.

Nova menyatakan, rombongan SBY akan mendarat di Bandara Sultan Iskandar Muda (SIM) Blangbintang, Kabupaten Aceh Besar, Minggu pagi pukul 07.30 WIB dengan pesawat carteran.

SBY akan sarapan pagi di ruang VVIP dan beristirahat sekitar 40 menit. Kemudian rombongan melanjutkan perjalanan ke Stadion Lhong Raya. Tepat pukul 09.00 WIB akan menyampaikan orasi politik dihadapan sekitar 30 ribu kader dan simpatisan partai bernomor 31 itu.

SBY direncakan hanya berorasi sekitar 45 menit atau sampai pukul 10.15 WIB. Setelah itu bersama rombongan bertolak ke Padang, Sumatera Barat.(*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009