Ciamis (ANTARA News) - Jajaran satuan kepolisian Polres Ciamis melakukan penjagaan ketat masjid Ahmadiyah yang berada di jalan Gayam saat menggelar pawai perayaan 1 muharam atau tahun baru Islam 1431 hijriyah, di kabupaten Ciamis, Jabar, Senin.

Kapolres Ciamis AKBP Agus Santoso SIK didampingi Kabag Binamitra Kompol H Yudi Saprudin SH, mengatakan penjagaan tersebut sebagai upaya mengantisipasi terjadinya aksi yang tidak dinginkan oleh oknum masyarakat.

"Penjaagaan bukan hanya di masjid Ahmadiyah tetapi diseluruh wilayah Ciamis, khususnya saat jalannya acara peringatan hari besar Islam," katanya.

Ia berharap perayaan kemeriahan tahun baru Islam dapat berjalan lancar tanpa diwarnai tindakan aksi yang mengganggu keamanan, kenyamanan dan ketertiban masyarakat.

Kata Agus, penjagaan disetiap wilayah perlu dilakukan karena khawatir adanya tindakan oknum masyarakat yang mengganggu jalannya perayaan kemeriahan tahun baru Islam.

"Penjagaan itu dilakukan selama rombongan konvoi tahun baru Islam digelar," katanya.

Sementara itu perayaan tahun baru Islam di Kabupaten Ciamis diwarnai dengan penampilan ratusan mobil serta sepeda motor melakukan konvoi dari jalan raya Cihaurbeuti hingga berpusat di Ciamis kota.

Aksi konvoi tersebut yang dimulai sekitar pukul 09.00 WIB berjalan tertib dan aman hingga berakhirnya menjelas dzhuhur dengan pengawalan jajaran anggota Polres Ciamis.(*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009