Bogor (ANTARA News) - Perayaan tutup tahun 2009 bagi warga Kota Bogor ditandai dengan penyalaan kembang api ukuran besar dan kecil yang dipusatkan di kawasan Tugu Kujang di Jalan Padjajaran pada pukul 00.00 WIB.

ANTARA News melaporkan, ribuan warga Bogor "menyemut" di Tugu Kujang, yang selama ini selalu dijadikan pusat berbagai aksi unjuk rasa sejak Kamis (31/12) tengah malam tahun 2009 hingga pukul 00.00 WIB pada Jumat dinihari tahun 2010.

Warga Kota Bogor yang didominasi kaum muda dan juga keluarga telah datang ke Tugu Kujang sejak pukul 20.00, dan puncak keramaian terjadi pukul 23.00 WIB.

Suasana malam tahun baru berlangsung meriah karena didukung kondisi cuaca yang cerah, meski sejak pagi hingga petang sempat diguyur hujan. Persimpangan Tugu Kujang menjelang tengah malam kian padat dan macet oleh kendaraan yang melintas dan warga yang berjalan kaki.

Puluhan petugas polisi, Dinas Perhubungan, Pramuka dan polisi masyarakat (Polmas) bekerja keras mengatur arus lalu lintas untuk mengurai kemacetan.

Salah satu warga yang datang dari Kecamatan Ciomas Kabupaten Bogor --wilayah perbatasan dengan Kota Bogor--Asep, yang bersama anak dan istrinya ke Tugu Kujang mengaku mereka datang hanya untuk melihat kembang api yang disulut saat pergantian tahun.

"Anak saya mau melihat kembang api, sehingga kami sekeluarga datang ke Tugu Kujang," kata Asep ditemani anaknya Adi (7).(*)

Pewarta:
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2010