Mataram (ANTARA News) - Menteri Negara Pemuda dan Olah Raga (Menegpora) Andi Mallarangeng tengah berupaya agar dualisme kepengurusan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) dapat bersatu sebelum peringatan HUT Kemerdekaan RI, 17 Agustus mendatang.

"Kami tengah berupaya melakukan pendekatan dengan berbagai pihak, terutama pemimpin organisasi pemuda di Jakarta dan daerah lainnya agar bisa mempersatukan dualisme pengurus KNPI sebelum Agustus," kata Andi.

Menegpora mengatakan hal itu saat membuka Silaturrahmi Nasional Pemuda Indonesia, di Senggigi, Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB), Minggu petang.

Pernyataan Andi itu langsung direspons dengan tepuk tangan oleh peserta Silaturrahmi Nasional Pemuda Indonesia yang berasal dari sedikitnya 15 provinsi di Indonesia.

Andi kemudian mengungkapkan bahwa ia telah menemui berbagai tokoh pemuda terutama yang berdomisili di Jakarta dan semuanya sepakat untuk menggelar Kongres Luar Biasa untuk mempertemukan dualisme kepengurusan KNPI itu.

"Saya hanya fasilitator dan kalau kawan-kawan pemuda menyetujui Kongres Luar Biasa KNPI itu maka segeralah kita realisasikan, kalau bisa sebelum 17 Agustus 2010," ujarnya.

Menurut Andi, perpecahan kepengurusan KNPI merupakan fenomena buruk karena berdampak kurang baik pada dunia kepemudaan nasional maupun daerah.

Bahkan, telah menjadi salah satu penghambat pemberdayaan pemuda dalam membantu kelancaran pembangunan nasional dan daerah.

"Banyak cerita-cerita yang menggambarkan buruknya KNPI, termasuk kondisi Kantor KNPI di Kuningan Jakarta yang tidak terurus, bahkan bermasalah. Semua itu perlu diakhiri segera," ujarnya.

Ia berharap, Silaturrahmi Nasional Pemuda Indonesia yang digelar KNPI NTB itu dapat merekomendasikan percepatan pelaksanaan Kongres Luar Biasa KNPI.

"Saya tunggu hasil kesepakatan Silaturrahmi Nasional ini, untuk ditindaklanjuti demi persatuan dan kesatuan di kalangan pengurus KNPI di pusat maupun daerah," ujarnya.

Dualisme kepemimpinan di KNPI terjadi saat kongres KNPI XII Oktober 2008 lalu.

Kubu pertama yang menyelenggarakan kongres di Ancol, Jakarta, menetapkan Ahmad Dolly Kurnia sebagai Ketua Umum KNPI periode 2008-2011.

Sementara kubu kedua, yang menyelenggarakan kongres di Bali, menetapkan Azis Syamsudin sebagai Ketua Umum KNPI.
(T.A058/Z002/R009)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010