Palembang (ANTARA News) - Pemkot Palembang menyiapkan objek wisata kebun buah di lahan seluas 15 sampai 20 hektare di Kecamatan Gandus.

Kepala Dinas Pertanian Perikanan dan Kehutanan setempat, Sudirman Tegoeh di Palembang, Senin, mengatakan pihaknya menargetkan objek wisata kebun buah tersebut mulai dilaksanakan pada Tahun 2011.

Kebun buah tersebut diharapkan mampu menjadi alternatif warga dan wisatawan untuk berwisata di Kota Palembang, katanya.

Menurut dia, tahap awal pihaknya akan menanami kebun tersebut dengan buah-buahan yang saat ini banyak dijaul di pasaran Palembang.

Pohon kelengkeng, mangga dan jeruk menjadi sejumlah contoh pohon yang akan ditanam pada lahan seluas 15 sampai 20 hektar tersebut, tambahnya.

Ia mengatakan, bukan hanya buah yang laku di pasaran dan kini sebagian besar di pasok dari luar negeri dan daerah lain di Pulau Jawa dan Sumatera.

Namun, pihaknya juga akan membuat program pelestarian buah-buah langka yang kini hampir punah, seperti manggis dan rukam, katanya.

Dia menjelaskan, pada 2011 ditargetkan alokasi dana untuk pembangunan objek wisata kebun buah tersebut dianggarkan dalam APBD induk.

Sehingga pada pertengahan tahun, program tersebut sudah bisa dilaksanakan, ujarnya.

Sudirman menambahkan, banyak keuntungan yang akan diperoleh jika kebun tersebut berhasil direalisasikan.

Mulai dari membatasi peredaran buah impor dan melestarikan buah langka sehingga berdampak pada kesejahteraan warga setempat, tambahnya. (ANT-037/K004)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010